Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir


					Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir Perbesar

Madinapos.com, Panyabungan – Koramil 13 Panyabungan Kodim 0212 Tapsel dan Polsek Panyabungan dibantu masyarakat kelurahan Pasar Hilir melakukan penggerebekan terhadap sarang peredaran narkoba pada Jumat, 18 April 2025.

Penggerebekan yang dilakukan sekitar pukul 14:30 WIB tersebut berhasil menemukan puluhan paket sabu-sabu siap edar, alat hisap sabu atau bong, korek mancis, dan bungkus rokok yang diduga berisi narkoba.

Penggerebekan ini juga melibatkan lurah Pasar Hilir, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda setempat. Dalam aksi tersebut, pondok yang digunakan para pemakai narkoba turut dihancurkan oleh masyarakat dan aparat dari Koramil 13 Panyabungan.

Warga mengungkapkan bahwa keberadaan para bandar dan pemakai narkoba di lokasi tersebut telah menyebabkan banyak masalah, termasuk kehilangan barang-barang milik warga sekitar.

“Sering kali kami kehilangan barang-barang di sini, seperti gas, sepeda, sepatu, dan banyak lagi sejak mereka berada di sini,” ungkap salah satu warga.

Sementara, menurut personil Koramil 13 Panyabungan, penggerebekan ini merupakan langkah tegas dan tanpa kompromi dari TNI-Polri dalam memerangi penyalahgunaan dan peredaran narkoba.

“Akan kita berantas yang namanya narkoba, agar generasi muda kita terlindungi dari bahaya narkoba ini,” ujar Serka Amdani Sembiring.

Namun sayangnya, dalam aksi ini tak satupun pengguna maupun bandar narkoba yang berhasil diamankan petugas maupun warga.

Namun untuk antisipasi, warga dan TNI mengaku akan terus giat melakukan patroli disekitar lokasi agar para bandar dan pemakai tidak lagi menggunakan lokasi tersebut untuk transaksi maupun menjadikannya sarang menggunakan narkoba. (Redaksi).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 208 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Madina Perkuat Perbup No 12 Tahun 2022 Tentang Salat Subuh Berjamaah

19 April 2025 - 20:45

Camat Ranto Baek Menyurati Seluruh Kepala Desa Tindaklanjuti Surat Bupati Madina Terkait PETI

19 April 2025 - 16:13

Dandim 0212/Ts, Dukung Langkah Bupati Madina Hentikan Peti

19 April 2025 - 15:43

Sazkia Irfah Finalis Putri Ramaja Sumut 2025, Bupati Palas Turut Mendoakan

19 April 2025 - 12:14

Walikota Padangsidimpuan Hadiri Gelaran “Mangan Banggar” Bersama Gubernur Sumut

19 April 2025 - 11:27

Pastikan Pelaksanaan PENARI Berjalan Lancar, Ketua TP- PKK Kotanopan Monitoring ke Desa Sopo Sorik

18 April 2025 - 15:34

Trending di Berita Daerah