Menu

Mode Gelap

Desa Kita

Mohon Bantuan Bupati Madina, Bides Posyandu Desa Simpang Pining Sudah 6 Bulan Kosong


					Mohon Bantuan Bupati Madina, Bides Posyandu Desa Simpang Pining Sudah 6 Bulan Kosong Perbesar

Madinapos. com – Ulu Pungkut.

Mungkin kebetulan Jurnalis Media ini singgah di Desa Simpang Pining Kecamatan Ulu Pungkut Kabupaten Mandailing Natal setelah melakukan liputan, disela cerita banyak hal dengan warga kampung ini tertitip pesan kepada Madina Pos untuk menyampaikan permohonan kepada Bupati Madina agar Bidan Desa di Posyandu kembali dihadirkan karena sudah 6 bulan ini kosong dan bangunan Posyandu juga perlu diperbaiki.

Haji Sam, seorang tokoh masyarakat desa ini menyebutkan warga sangat membutuhkan tersedianya akses kesehatan yang terdekat yakni Posyandu dan selalu ada Bidan Desa yang siap jika dibutuhkan warga, ” saat ini untuk menangani proses persalinan dan pemeriksaan ibu hamil, kaum ibu harus pergi ke pusat kecamatan dengan jarak tempuh 4 km dengan kondisi jalan yang sedikit rusak”, ungkapnya, Rabu (6/2).

“Sebelumnya ada bidan desa yang bertugas disini ini sekitar 6 bulan yang lalu, namun entah bagaimana bidan tersebut pindah kedesa lain dan beberapa hari yang lalu ada warga kami yang kurang sehat dan susah untuk berobat karena desa kami tidak adanya petugas medis”, sebut Haji Sam.

Sukirman, warga lainnya juga menyampaikan hal yang sama dan sangat berharap kepada Bupati Mandailing Natal bersedia membantu mereka menghadirkan kembali Bidan Desa Simpang Pining dan sekaligus merenovasi bangunan Posyandu. “Sangat berharap bantuan Pak Bupati Madina menempatkan bidan desa yang baik dan berkualitas di desa kami agar bila mana ada warga kami yang sakit dapat segera ditangani secepatnya”, ucap Sukirman

Sementara itu sampai berita ini diturunkan, jurnalis media ini sudah berupaya untuk menemui Kadis Kesehatan Madina untuk konfirmasi sekaligus menyampaikan keluhan warga Desa Simpang Pining namun belum berhasil. (Syahren)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 100 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Baru 2 Bulan Selesai, Rabat Beton Dana Desa Sihaborgoan Barumun Sudah Retak dan Hancur

10 November 2024 - 22:33

Dandim 0212 Tapsel Gelar Panen Raya di Desa Hutaraja Siabu

5 November 2024 - 13:14

Polsek MBG Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMPN 2 Desa Ranto Panjang

4 November 2024 - 21:03

Kelompok Sumber Jaya Desa Singkuang l Taburkan bibit Ikan Nila dan Gurami

31 Oktober 2024 - 21:13

Lantik BPD 5 Desa, Camat MBG : Jadilah Mitra Yang Bagi Pemerintahan Desa

30 Oktober 2024 - 09:47

Tanggapi Unjuk Rasa Puluhan Warga Beberapa Hari Lalu, Ini Penjelasan Kades Pasar VI Natal

28 Oktober 2024 - 09:45

Trending di Berita Daerah