Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Warga Panyabungan dan HMI Madina Bantu Korban kebakaran Tambangan Tonga


					Warga Panyabungan dan HMI Madina Bantu Korban kebakaran Tambangan Tonga Perbesar

Madinapos.com, Tambangan – Segenap warga Panyabungan bekerjasama dengan HMI Mandailing Natal (Madina) bantu korban kebakaran yang terjadi beberapa hari lalu di Desa Tambangan Tonga Kecamatan Tambangan, Senin (30/12).

Bantuan warga Panyabungan ini diserahkan oleh Camat Panyabungan Miswar Husin Pulungan bersama jajaran dan pengurus HMI kepada Panitia korban kebakaran di Desa Tambangan.

Camat Panyabungan Miswar Husin Pulungan kepada media ini mengatakan pemberian bantuan kepada korban kebakaran ini sebagai bentuk perhatian dan kebersamaan terhadap saudara yang lagi kena musibah.

” Bantuan ini diberikan sebagai bukti rasa persaudaraan dan merasa satu badan sehingga merasakan penderitaan yang dialami saudaranya kita di Kecamatan Tambangan,” katanya.

Ia juga menjelaskan pasien dana yang diberikan ini merupakan parsitipasi dari segenap warga Panyabungan yang dikumpulkan melalui Kecamatan dan HMI Madina.

” Kita dari pihak Kecamatan mengkoordinir dan mengumpulkan dana bantuan ini dari seluruh elemen masyarakat yang ada di Panyabungan untuk diserahkan kepada korban,” jelas Miswar.

” Hari ini kita memberikan uang tunai dan perlengkapan seperti pakaian layak pakai dan sebagainya, semoga bermanfaat bagi korban dan menjadi amal bagi kita semua dihadapan Allah SWT,” pungkasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 58 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kapolres Madina Lantik Saka Bhayangkara : Membentuk Generasi Muda yang Terampil dan Disiplin

4 Januari 2025 - 21:05

PPK 3.4 Dirjen Bina Marga BBPJN Sumut, Prioritaskan Akses Jalan Libur Nataru

4 Januari 2025 - 20:30

24 PNS Kemenag Madina Raih Penghargaan Satyalancana Karya Satya

4 Januari 2025 - 19:52

Tahanan Kabur, Ketua PMII Minta Kalapas Panyabungan Dicopot dari Jabatan

4 Januari 2025 - 12:17

Peduli Sesama, IDI Madina Salurkan Bantuan Kepada Korban kebakaran Tambangan Tonga

3 Januari 2025 - 22:30

Pj. Sekda Kota Padangsidimpuan Melepas Jalan Santai Kerukunan dalam Rangka HAB Kemenag Ke-79

3 Januari 2025 - 20:54

Trending di Berita Daerah