Menu ✖

Mode Gelap

Berita Daerah

Plt. Bupati Palas Hadiri Pengajian Amaliyah Akbar di Barumun Tengah


					Plt. Bupati Palas Hadiri Pengajian Amaliyah Akbar di Barumun Tengah Perbesar

Madinapos.com – Padang Lawas.

Ribuan Jamaah yang berasal dari pengajian wirid yasin yang tersebar di 5 (Lima) Kecamatan Eks Barumun Tengah (Barteng) yaitu Kecamatan Aek Nabara Barumun, Sihapas Barumun, Barumun Tengah, Barumun Barat dan Huristak memadati Lapangan Pasar Binanga Kecamatan Barteng Selasa Petang, 12/09/2022 untuk menghadiri pengajian Amaliyah Akbar.

Plt. Bupati Padang drg. H.Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, M.Si bersama Mantan Bupati Tapanuli Selatan H.Syahrul M. Pasaribu, Sekdakab.Palas Arpan Nst, S.Sos, Asisten I Bidang Pemerintahan Panguhum Nasution, M.AP, Asisten III Administrasi Umum Drs. Amir Soleh Nasution, sejumlah Pimpinan OPD, Plt. Ketua TP PKK Padang Lawas Ny. Emma Nurul AZP dengan jajarannya hadir pada pengajian ini.

Hadir juga para, diantaranya, Camat Barumun Tengah dan seluruh Camat eks Barumun Tengah, Dansundenpom 1/2-3 Kapten Cpm Ongku Siregar, Kapolsek Barumun Tengah AKP Syawaluddin H. SH, Danramil 10 Binanga serta para kepala desa.

Pada kesempatan tersebut, Plt. Bupati Padang Lawas, drg. Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt.MM. MSi dalam sambutannya menyampaikan ucapan rasa syukur atas terselenggarannya kembali pengajian akbar setelah 2 tahun vakum karena pandemi COVID 19 yang melanda dunia.

“Alhamdulillahi Rabbil ‘Aalamin, puji syukur yang tiada terhingga kepada Allah SWT, kita telah melewati ujian COVID 19 dan dapat melaksanakan kembali agenda pengajian amalia Akbar yang selalu kita laksanakan selama ini, semoga ketulusan dan keringanan langkah kita semua mendapat ridho dan barokah dari Allah SWT.’Kata Zarnawi.

Kehadiran para jamaah pada pengajian ini disamping mendapat ilmu, kiranya jalinan persaudaraan diantara kita semua akan semakin erat,’sebut Plt. Bupati.

Kemudian Plt. Bupati menyampaikan agenda pembangunan tahun 2022 hingga tahun 2024 khusus untuk Kecamatan Barumun tengah dan Eks Barumun Tengah.

“Tahun 2022 /2023 pemerintah akan memfokuskan untuk menuntaskan jalan koridor kiri. Jalan sepanjang Kecamatan Sihapas Baruman dengan Anggaran 10 Milyar rupiah akan tuntas pada tahun 2022 ini,’katanya.

Kemudian jalan dari Marenu Sihapas Barumun, Gading sampai Jembatan Sidongdong, Insya Allah akan dituntaskan pada tahun 2023 yang akan menelan anggaran dana DAK sebesar 57 Milyar’, sebut Zarnawi.

Tahun 2024 akan dituntaskan jalan koridor kanan yaitu dari ramba ke gonting dan binanga hingga huristak, sambung Plt. Bupati.

Untuk itu Plt. Bupati meminta semua pihak dan seluruh masyarakat untuk selalu mendukung program pemerintah, sehingga akan mempermudah akses mencapai seluruh wilayah Kecamatan Barumun Tengah dan Eks Barumun Tengah. Kemudahan akses ini diharapkan akan meningkatkan pelayanan publik dan aktivitas perekonomian masyarakat.

Tampil sebagai penceramah pada pengajian ini Ustadz Ali Jamasi Gulo yang menegaskan makna dari pengajian akbar yaitu meningkatkan iman dan ketakwaan kepada Allah SWT serta ukuwah dan jalinan silaturrahim sesama umat muslim. Dan menjalin silaturrahim itu merupakan sunnah Nabi Muhammad Saw kepada Ummatnya.

Disamping Amalia Akbar Plt Bupati juga memberikan tali asih kepada anak yatim di kesempatan tersebut.

Penulis : A Salam Srg.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 165 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pengeroyokan di Sihayo V Dikhawatirkan Terjadi Konflik Sosial Kalau Tidak Terselesaikan Segera

14 Maret 2025 - 14:47

Polres Palas Rutin Patroli Blue Light Antisipasi Terjadinya Gangguan Kamtibmas Di Bulan Ramadhan 1446 H

14 Maret 2025 - 13:32

Antisipasi Kemacetan Jelang Buka Puasa, Satlantas Polres Palas Giat PAM Padat Sore

14 Maret 2025 - 13:25

Polsek Sosa Gelar Blue Light Patrol Selama Sholat Taraweh Di Masjid

14 Maret 2025 - 13:12

Wakapolres Palas Hadiri Peninjauan Lokasi TMMD ke-123 TA 2025 Di Desa Pintu Padang Oleh Tim Wasev

14 Maret 2025 - 13:03

Aktivis Lingkungan Desak Kepolisian Proses Kasus Pengeroyokan dilokasi PETI Sihayo V

13 Maret 2025 - 15:17

Trending di Berita Daerah