Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Bupati Madina Resmikan Pembukaan Jalan Baru Desa Banjar Melayu


					Bupati Madina Resmikan Pembukaan Jalan Baru Desa Banjar Melayu Perbesar

Madinapos.com, Batang Natal – Bupati Mandailing Natal H Saipullah Nasution meninjau sekaligus meresmikan pembukaan ruas jalan baru ke Desa Banjar Melayu Kecamatan Batang Natal, Kamis (22/1).

Ruas jalan ini merupakan akses vital transportasi warga sehari-hari dimana jalan sebelumnya longsor sepanjang 200 an meter akibat bencana dan tidak bisa lagi dilewati mengakibatkan kendaraan roda dua maupun roda empat tidak dapat melintas, sehingga masyarakat hanya bisa mengandalkan jalan setapak untuk beraktivitas.

Merespons kondisi darurat tersebut, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal melalui Dinas PUPR mulai melakukan pembukaan jalan baru sejak Desember 2025 hingga Januari 2026.

” Ruas jalan baru yang dibuka ini memiliki panjang 2,3 KM dan Lebar kurang lebih 5 meter dan diharapkan bisa sebagi akses masyarakat menggantikan jalan sebelumnya,” kata Bupati H Saipullah Nasution.

Meski sudah selesai dan bisa dilalui, Bupati menekankan bahwa jalan tersebut masih memerlukan perbaikan lebih lanjut, terutama dalam hal pengerasan dan pengaspalan sehingga nyaman dilintasi masyarakat dalam aktivitas sehari-hari.

” Rencana Jangka Panjang dan Anggaran Pemerintah Kabupaten telah menyusun rencana pemulihan infrastruktur yang mencakup pengerasan hingga pengaspalan jalan ruas jalan ini sepanjang 12 kilometer dengan anggaran Rp35 Milliar mulai dari jalan provinsi di Muara Soma hingga ke Desa Banjar Melayu,” ungkap Bupati.

Diakhir, Bupati berharap, semoga pengusulan anggaran yang dilakukan oleh Pemkab dapat direalisasi oleh pemerintah pusat, melalui dana pemulihan bencana, baik melalui BNPB, Kementerian PUPR, maupun pemerintah provinsi.

“Bagi kita tidak masalah siapa yang mengerjakan, apakah BNPB, PU Pusat, atau Provinsi. Yang terpenting jalan ini segera dibangun agar manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat Banjar Melayu,” pungkasnya. (Suaib Rizal).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 110 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Selesaikan Sengketa Plasma PT. DIS, Pemkab Madina Fasilitasi Mediasi Warga Tabuyung

23 Januari 2026 - 19:28

Sempat Terputus Longsor, Danramil 16 Batang Natal Apresiasi Pembukaan Jalan Baru Muara Soma-Banjar Melayu

23 Januari 2026 - 15:12

‎Acara Puncak Peringatan HGN 2026, UPTD Puskesmas Patiluban Mudik dan Sikara-kara Laksanakan Senam Pagi Bersama

23 Januari 2026 - 15:05

Masyarakat Desa Banjar Melayu Berterima Kasih, Akses Jalan Baru Akhirnya Rampung Dibangun

23 Januari 2026 - 08:40

Pembukaan Ruas Jalan Baru Banjar Melayu Selesai, Tokoh Masyarakat Apresiasi Pemkab Madina

22 Januari 2026 - 21:57

‎Dalam Rangka Hari Gizi Nasional 2026, UPTD Puskesmas Patiluban Mudik Gelar Aneka Lomba

22 Januari 2026 - 21:33

Trending di Berita Daerah