Madinapos.com, Natal – Dua hari hilang, pencarian atas hilangnya warga Desa Sikara-kara IV ,nenek pencari lokan(kepah/kerang sungai), Rosima Br Limbong (67) di Sungai Kun-Kun,Batu Sawah, Desa Sikara-Kara IV, Kecamatan Natal, Kabupaten Mandailing Natal telah dilakukan pencarian oleh Pemerintah desa, warga dan pihak polisi bersama TNI sejak Senin malam,3 Februari 2025 serta Basarnas/BPBD Madina dan Camat Natal dimulai Selasa,4/2/2025.
Simpati atas hilangnya Nenek pencari lokan tersebut, manajemen PT.Rimba Mujur Mahkota (PT.RMM) kebun Sikara-kara turut memberikan bantuan logistik pencarian berupa 50 liter BBM Pertalite untuk bahan bakar mesin perahu serta 50 paket nasi untuk tim yang melakukan pencarian.
Kepala Humas PT.RMM,Alfi Hasibuan, SH kepada awak media ini mengatakan “Kita dari manajemen perusahaan turut berduka dan simpati atas hilangnya warga Desa Sikara-kara IV di Sungai Kun Kun, semoga Nenek pencari lokan tersebut bisa segera ditemukan dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat “.
Sejumlah bantuan tersebut diserahkan oleh manajemen PT.RMM pada Selasa malam(4/2/2025) sekira pukul 20.40 Wib dan diterima langsung oleh Linda, Sekretaris Desa (Sekdes) Sikara Kara IV, Kecamatan Natal.
Kepala Desa Sikara-Kara IV,Kandar Iman Siregar melalui Linda Sekretaris Desa menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh manajemen PT.RMM Kebun Sikara-kara.
(R-Adnan).