Madinapos.com – Panyabungan.
Hari ke tiga lebaran Idul Fitri 2024 (H + 3), masyarakat banyak yang memanfaatkan libur dan mudik dengan mengunjungi beberapa objek wisata diantara Pantai Kahona Desa Rumbio Kecamatan Panyabungan Utara Kabupaten Mandailing Natal.
Pantai landai Sungai Batang Gadis ini Jumat (13/4) sore terlihat dimanfaatkan masyarakat pengunjung untuk mandi – mandi, naik kapal klotok dan masak – masak serta makan bersama keluarga dilokasi yang memiliki air jernih khas sungai tersebut.
Adi, salah satu pengunjung objek wisata mengatakan datang ke Desa Rumbio ini untuk mengisi hari libur lebaran tahun ini,” kami datang sekeluarga menikmati libur lebaran, salah satu nya naik perahu keliling sungai dan makan – makan bersama anak-anak”, katanya.
Senada, Muhammad Ikhsan pemudik dari Jakarta juga mengaku sangat senang dan bisa menikmati liburan bersama keluarga. Ia mengatakan selain mandi-mandi pakai pelampung yang di sewakan oleh warga setempat, bisa juga menyewa perahu untuk menikmati sore menyusuri sungai batang gadis ini.
“ya, kami mudik kesini dari Jakarta, untuk mengisi liburan dan saya mengajak keluarga istri dan anak-anak untuk menikmati wisata di sungai batang gadis Desa Rumbio ini”. sebutnya. (Hamzah)