Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Press Rilis Akhir Tahun Polres Madina 2023, Angka Kejahatan Naik 24 Kasus


					Press Rilis Akhir Tahun Polres Madina 2023, Angka Kejahatan Naik 24 Kasus Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan

Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP Reza Chaerul Akbar Sidiq, didampingi Wakapolres Madina Kompol Marluddin dan Kasi Humas Polres Madina Ipda Bagus Seto gelar Press Rilis akhir tahun 2023 yang digelar di Aula Tantya Sudhirajati pada hari Minggu (31/12).

Press rilis akhir tahun ini digelar dalam pengungkapan kasus selama tahun 2023 terkait situasi kamtibmas serta pengungkapan kasus lain sepanjang tahun 2023.

Kapolres mengungkapkan kasus Gangguan dan Ketertiban Masyarakat (Guantimbas) meningkat selama tahun 2023. Dimana kejahatan dalam tahun 2023 yang diungkapkan Kapolres naik 24 kasus menjadi 835 kasus, sedangkan pada tahun 2022 hanya 811.

Untuk kasus kriminalitas umum, jumlah korban kata Kapolres mencapai 730 orang dengan136 tersangka. Kasus kriminalitas narkotika sebanyak 180 orang.

Sementara kasus lalu lantas yang diungkapakan Kapolres sebanyak 122 kasus yang meliputi 28 orang meninggal dunia, 11 luka berat dan 83 luka ringan, dengan total 60 orang tersangka.

Untuk itu kata Kapolres, 5 kasus dengan nilai tinggi di Madina tahun 2023. Di urutan pertama yakni kasus penganiayaan sebanyak 136 kasus, disusul kasus narkoba sebanyak 133 kasus, pencurian 128 kasus, pencurian berat (Curat) 51 kasus dan pencurian kenderaan bermotor (Curanmor) sebanyak 44 kasus.

Atas capain tersebut Kapolres Reza mengungkapkan apresinya kepada Jajaran dalam menjalankan tugas dengan baik selama tahun 2023 ini,

” Semoga menjadi amal bagi kita dihadapan Allah swt dan juga bangsa dan negara juga kepada seluruh element yang membantu tugas kepolisian seperti TNI dan masyarakat luas dalam mewujudkan kondisi Kamptibnas di Kabupaten ini,” pungkasnya. (Suaib)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 101 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Berikut 10 Desa Binaan di Kabupaten Mandailing Natal Tahun 2025

25 April 2025 - 18:29

Walkot Letnan Terima Audiensi Sidimpuan Creative Management

25 April 2025 - 15:08

Bupati Palas Hadiri Eksekusi 47 H Lahan Register 40 Milik PT Torganda

25 April 2025 - 14:59

TP- PKK Kecamatan Kotanopan Gelar Silaturahmi dan Pemantapan Program Kerja 2025

24 April 2025 - 21:35

Bupati Palas Lantik Pengurus TP-PKK Masa Bhakti 2025-2030 Di Hotel Syamsiah Sibuhuan

24 April 2025 - 20:50

Tindaklanjuti Surat Bupati Madina, Polres Madina dan Camat Linggabayu Tertipkan PETI di Simpang Durian

24 April 2025 - 18:50

Trending di Berita Daerah