Menu

Mode Gelap

Peristiwa

Mobil Trado Pembawa Beko Alami Kecelakaan Tunggal di Batang Natal, 1 Meninggal


					Mobil Trado Pembawa Beko Alami Kecelakaan Tunggal di Batang Natal, 1 Meninggal Perbesar

Madinapos.com – Batang Natal

Mobil trado pembawa alat berat Jenis beko kecil mrngalami kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Jembatan Merah – Natal di titik Desa Bulu Soma Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal, Rabu (22/11) sekira Pukul 10.00 Wib.

Atas insident tersebut, 1 orang meninggal dunia warga Desa Muara Bangko Kecamatan Ranto Baek bernama Mahhijoh 52 tahun.

Camat Batang Natal Marwansyah menjelaskan dimana Mobil Trado Arah Panyabungan menuju Silaping ini dikemudikan oleh Hermansyah 42 tahun yang merupakan warga Ranah Batahan Kabupaten Pasaman Barat Provinsi Sumatera Barat.

Kemudian Lanjut Camat, Korban ikut menumpang ingin pulang yang kebetulan arah tujuan yang sama, juga pengemudi merupakan teman atau kenalan.

” Kronologisnya terjadi saat mobil lewat jalan rusak di Desa Bulusoma, mobil mengambil jalur agak ke bahu jalan dan tiba – mobil miring dan mengalami rem blong, pada saat itu korban melompat dari mobil.

“Namun naas belum sempat lari tiba-tiba mobil langsung terbalik dan menimpa saudara Muhijjah hingga meninggal dunia dengan luka yang cukup parah disekujur tubuh,” paparnya, Rabu (22/11) malam.

” Korban sempat akan dibawa ke RSUD Panyabungan, tapi tidak sempat mengingat luka yang dialaminya cukup parah, kini sudah dirumah duka,” pungkasnya

Sementara Kapolsek Batang Natal melalui Kanit Lantas Heru menjelaskan alat berat tersebut habis di kontrak di Bandar Udara Haris Nasution di Kecamatan Bukit Malintang.” Alat beratnya habis kontrak dan akan dikembalikan ke pemiliknya di Silaping Pasaman Barat,” jelasnya

” Supir telah kita amankan untuk pemeriksaan lebih lanjut, sementara mobil trado dan alat berat masih di TKP karena mengalami rusak belum bisa dibawa,” tutup Heru. (Suaib)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 593 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Langkah Cepat Bupati Tapsel, Jalan Lintas Yang Terdampak Banjir Dapat Di Akses Kembali

25 November 2024 - 09:37

Banjir Bandang di Tapsel, Dua Orang korban Meninggal, 3 Luka Berat Serta 3 Dikabarkan Hilang

24 November 2024 - 17:00

Satu Keluarga Meninggal Dunia Akibat Tertimbun Longsor di Padang Lawas

23 November 2024 - 21:43

Pemkab Madina Beri Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Kelurahan Siabu

20 November 2024 - 21:05

Kejari Madina Musnahkan Barang Bukti Kasus Yang Telah Inkracht

19 November 2024 - 14:20

Terkait Ijazah, Cabup Madina Harun Mustafa Nasution Terancam Diskualifikasi

18 November 2024 - 23:04

Trending di Berita Daerah