Menu

Mode Gelap

Olahraga

Walikota Padangsidimpuan Buka Gebyar Olahraga Bulu Tangkis


					Walikota Padangsidimpuan Buka Gebyar Olahraga Bulu Tangkis Perbesar

Madinapos.com – Padangsidimpuan.

Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution resmi membuka acara gebyar olahraga kota Padangsidimpuan tahun 2023 dari cabang Bulu Tangkis di Sport Center Agrowisata.

Dalam sambutan Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menyampaikan bahwa kondisi atlet di Kota Padangsidimpuan harus kita geber agar muncul bibit atlet tingkat Kota Padangsidimpuan dalam ajang tournament kelas regional dan lainnya, ini harus terformat dengan baik untuk Cabang olahraga bersama pemerintah, ucapnya Sabtu (2/9/23).

Walikota Padangsidimpuan yang didampingi Ketua PBSI Irfan Bakhri Siregar, Wakil Ketua Hasanuddin Sipahutar, Sekretaris Aswin Matondang, Bendahara Parsaulian Lubis, dan Ketua Koni H Syaiful Jamil berharap ini harus kita wujudkan bersama-sama, karena tidak bisa hanya pemerintah saja yang berbuat.

“Pemerintah dan Cabor Bulu Tangkis tolong untuk saling koordinasi, mari sama – sama kita berjuang bersama-sama untuk olahraga di Kota Padangsidimpuan,” ajak Irsan.

Dalam laporan Ketua PBSI Kota Padangsidimpuan Irfan Bakhri Siregar menyampaikan bahwa cabang olahraga bulutangkis siap untuk membersamai dengan pemerintah, tanpa cabor pembinahaan atlet juga tidak akan jalan karena semua ada lembaganya.

Lanjut Irfan, Adapun dalam pembukaan ini dihadiri peserta lebih dari 300 orang yang terdiri dari SD dan SMP Ganda Putra Pelajar SD dan SMP Singel Putra Pelajar, dan Ketegori Umum (open) dengan total hadiah Rp10 juta.

“Lembaga PBSI Padangsidimpuan adalah lembaga resmi untuk mencetak atlet bulutangkis di Kota Padangsidimpuan khususnya, dan itu pastinya koordinasi bersama KONI Kota Padangsidimpuan dan club bulutangkis yang ada di Kota Padangsidimpuan,” katanya. (*/Andy)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 385 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

MAN 1 Madina Raih Juara Umum Event Madrasah Science Olympiad se Sumut

3 Desember 2024 - 15:20

Bupati Madina lepas Tim Sepak Bola Madina ke Piala Soeratin U -15

3 Desember 2024 - 09:52

Danyon cup III Resmi Ditutup, Kayulaut FC Keluar Sebagai Juara

17 November 2024 - 21:21

Mantan Sekjen DPP Ikanas : Saipullah Multitalenta dan Miliki Segudang Prestasi

4 November 2024 - 16:25

TNBG Madina Gelar Jalan Sehat Bersama

1 November 2024 - 11:15

Hadiri Penutupan Lomba Catur Bobby-Surya, Saipullah : Sebaiknya Diadakan Setiap Tahun

20 Oktober 2024 - 11:05

Trending di Berita Daerah