Madinapos.com – Tapsel.
Wakil Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Rasyid Assaf Dongoran mengatakan mengawali tahun baru Islam 1445 H ia ajak ummat muslim tapsel jalankan puasa Tasu’a pada 9 Muharram dan Asyura pada 10 Muharram yang bertepatan pada Kamis dan Jumat, 27-28 Juli 2023 yang akan datang.
” Bulan Muharram merupakan bulan yang mulia setelah bulan Ramadhan, kemudian ada puasa sunah yang dapat dilakukan adalah Tasu’a dan Asyura Kamis dan Jumat, 27-28 Juli 2023 yang memiliki banyak keutamaan untuk dilaksanakan diantaranya menghapus dosa setahun lalu”, ungkapnya kepada media ini, Rabu (19/7) pagi.
Ia juga mengatakan menyambut Tahun Baru Islam 1445 H harus perbanyak istigfar, banyak bertaubat dan minta ampun untuk memperbaiki diri pada tahun ini “, bulan Muharram merupakan bulan agung dalam Islam, ini bulan permulaan kalender Hijriah dan termasuk salah satu dari empat bulan hurum, bulan-bulan yang dimuliakan”, katanya.
Maka, lanjutnya saya mengajak kita semua perbanyak amal dan ibadah dan jangan melakukan kesalahan masa lalu”,Diakhir kata saya dan se keluarga ucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H. “tutupnya. Wabup Tapsel. (Sayuti)