Menu

Mode Gelap

Pendidikan

SD N 101090 (2) Gunung Tua Adakan Perlombaan di Sekolah, Rangka HUT RI ke- 77 Tahun 2022


					SD N 101090 (2) Gunung Tua Adakan Perlombaan di Sekolah, Rangka HUT RI ke- 77 Tahun 2022 Perbesar

Madinapos.com – Gunung Tua.

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke- 77 Tahun 2022, SD N 101090 (2) Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengadakan kegiatan Perlombaan antar Siswa/i dihalaman sekolah, rabu (17/08/2022).

Acara kegiatan ini dilaksanakan setelah selesai Upacara Memperingati HUT RI ke- 77 yang dilaksanakan di lingkungan sekolah tersebut.
Dimana HUT RI ke- 77 Tahun 2022 saat ini berbeda dari tahun sebelumnya, karena masyarakat sudah bisa menggelar berbagai kegiatan, salah satunya kegiatan lomba HUT RI ke- 77 yang dilaksanakan di SD N 2 Gunung Tua.

Saat dijumpai MP, Disela-sela kegiatan tersebut Kepala SD N 2 Gunung Tua, Parhani Siregar. S.Ag mengatakan, Walau keadaan sudah mulai membaik, ada kalanya tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) agar terhindar dari Virus.

“Menyambut HUT RI ke- 77 Tahun 2022, sudah sepatutnya kita sebagai warga negara indonesia dapat mengenang jasa para pahlawan kita yang telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia”, ungkap Parhani.

Adapun kegiatan lomba yang dilakukan meliputi, Lomba Makan Kerupuk, Lomba Bawa Kelereng, Masukkan Paku Dalam Botol, Lempar Tepung, Tari dan Pidato.

Menurut Kepsek SD N 2 Gunung tua, Kegiatan lomba yang dilaksanakan, pastinya cocok diperlombakan, karena unik dan meriah.

Sementara Irma Suryanti. S.Pd. selaku Dewan Guru yang menjadi Panitia kepada MP menjelaskan, kegiatan perlombaan ini, diikuti semua kelas baik laki-laki maupun perempuan dan dibagi beberapa kelompok (group) maupun perorangan.

Dari pantauan MP, para Siswa/i sangat bersemangat dan antusias mengikuti perlombaan yang diselenggarakan tersebut

Hanif, Salah satu siswa kelas II B saat di konfirmasi mengatakan, sangat senang dan bangga bisa mengikuti dan memeriahkan perlombaan tersebut dan berharap dapat juara,”iya, senang om, kalau bisa juara lah”, ungkapnya.

Dalam hal ini, dari pihak sekolah juga akan memberikan hadiah kepada para siswa/i yang memenangkan perlombaan nantinya, baik perorangan maupun berkelompok dengan hadiah yang menarik.(Rasyid).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 175 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Momen HUT ke 26, 2021-2024 Pemkab Madina Bagun Ratusan Sapras Sekolah

9 Maret 2025 - 12:22

Pemkab Madina Sambut Peraih Medali Emas MTE 2025 Tingkat Internasional di Kuala Lumpur

25 Februari 2025 - 15:13

Kacabdisdik Wilayah Xl Kunjungi SMA Negeri 2 MBG

24 Februari 2025 - 11:20

Disdik Madina Gelar Bimbingan Teknis Pengaplikasian ARKAS Tingkat SD dan SMP Tahun 2025

23 Februari 2025 - 13:56

Kacabdisdik Wilayah XI Disdik Propinsi Sumut Kunker ke SMAN 1 Batahan

23 Februari 2025 - 11:15

Kacabdisdik Wilayah XI Kunjungan Kerja ke SMAN 1 Natal, Ini Pesannya Bagi Peserta Didik

21 Februari 2025 - 22:40

Trending di Berita Daerah