Madinapos.com – Natal.
Diundang sebagai Pembina Upacara hari Senin di Lapangan Upacara Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Natal, dalam amanatnya, Camat M. Ridho Fahlevi Lubis, AP. M.Si mengajak seluruh siswa – siswi yang sesang menimba ilmu untuk meningkatkan prestasi belajar, Senin (23/05).
Turut Hadir dalam kegiatan Upacara Bendera yang dilaksanakan di Lapangan Sekolah SMA Negeri 1 Natal, Kepala Sekolah SMAN Negeri 1 Natal, Seluruh Tenaga Pengajar di SMA Negeri 1 Natal, Siswa/I SMA Negeri 1 Natal, Camat Natal M. Ridho Fahlevi Lubis, AP. M.Si
Lebihlanjut M. Ridho Fahlevi Lubis AP. M.Si dihadapan seluruh Peserta Upacara menyampaikan terimakasih kepada Kepala SMA Negeri 1 Natal yang telah mengundangnya sebagai Pembina Upacara di Sekolah tersebut.
“Tentunya pesan yang paling ingin saya sampaikan kepada anak-anak kami seluruh Siswa/I untuk tingkatkan prestasi belajar dan taati segala aturan sekolah”, ungkapnya.
Tak lupa, Ridho juga menyampaikan kunci sukses itu adalah hormat kepada orang tua,
serta patuhi segala apa yang disampaikan oleh Ibu dan Bapak Guru kita, karena itu semua adalah hal yang paling penting untuk meraih prestasi dalam belajar dan tercapai cita – cita”, ucap Camat.
Pelaksanaan Upacara Bendera yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Natal berjalan dengan penuh hikmat yang diakhiri dengan pembacaan do’a, Selama prosesi upacara dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker. (Syukri)