Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

KNPI Palas Minta Pejabat Eselon II Jangan Karya Kata Tapi Harus Karya Nyata


					KNPI Palas Minta Pejabat Eselon II Jangan Karya Kata Tapi Harus Karya Nyata Perbesar

Madinapos-Padang Lawas : Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Padang Lawas (Palas) berharap Pejabat Tinggi Pratama yang baru dilantik Wakil Bupati  mampu membawa perubahan kinerja dengan karya kerja nyata mewujudkan Palas Bercahaya.

Hal itu diungkapkan Kadir Nasution mengapresiasi pelantikan 12 Pejabat Tinggi Pratama atau Eselon II dilingkungan kerja Pemkab Palas,Selasa(31/8/2021).

Menurut Kadir, penyegaran dan peningkatan kinerja di setiap organisasi perlu adanya perubahan dengan kerja nyata yang memberikan harapan untuk kemajuan pembangunan yang dirasakan oleh masyarakat khusus terkait pelayanan yang cepat dan tepat.

“Krusialnya dibutuhkan orang yang memiliki kemampuan untuk menyelesaikan program kerja yang tepat sasaran dan bermanfaat sehingga memberi warna mendukung visi misi Bupati dan Wakil Bupati mewujudkan daerah ini Kabupaten Bercahaya,” sebutnya.

Kata Kadir, pejabat pimpinan tinggi pratama harus memiliki etos kerja yang tinggi dan memiliki loyalitas sehingga dapat membangun hubungan baik dengan semua kalangan lebih baik.

Harapan pemuda dan masyarakat, tambah Kadir, pejabat pimpinan tinggi pratama harus mampu melaksanakan tugas secara maksimal dan untuk membangun Kabupaten Palas yang lebih maju.

” Pejabat eselon II harus optimis dengan kemampuan kinerja yang dapat membawa perubahan dengan target pencapian bisa tercapai demi mensejahterakan masyarakat dan mendorong kemajuan daerah,” pungkasnya.

Reporter ; A.Salam Sgr

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kodim 0212/Ts aterima sosialisasi Operasi Gaktib Waspada Subdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan

7 Februari 2025 - 21:05

Kepala Kejari Madina Kunker ke Cabjari Madina di Natal

6 Februari 2025 - 17:18

Komitmen Kapolres Madina Periksa Pemilik Lahan Tambang Emas Ilegal Belum Terbukti

6 Februari 2025 - 14:49

Pemdes Pasar Singkuang I Buka Lahan Pertanian Untuk Mendukung Program Presiden

6 Februari 2025 - 09:39

Atika Sidak di Beberapa Instansi Layanan Publik di Madina

5 Februari 2025 - 12:13

PT.RMM Bantu Logistik Pencarian Atas Hilangnya Nenek Pencari Lokan di Natal

4 Februari 2025 - 23:10

Trending di Berita Daerah