Menu

Mode Gelap

Sumatera Utara

Dinas Perdagangan Madina Terima Bantuan 16 Unit Gerobak Jualan UMKM Dari Dekranasda Provsu


					Dinas Perdagangan Madina Terima Bantuan 16 Unit Gerobak Jualan UMKM Dari Dekranasda Provsu Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Pemerintahan Kabupaten Mandailing Natal melalui Dinas Perdagangan  menerima 16 unit bantuan gerobak jualan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dari Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang diserahkan melalui Dinas Koperasi UKM Prov. Sumatera Utara.

Acara serah terima dilaksanakan di Kantor Dekranasda Madina Jalan Lintas Timur Kelurahan Sipolu-polu Kecamatan Panyabungan dihadiri Dinas Koperasi UKM Prov. Sumatera Utara melalui Kepala Bidang Pemberdayaan UKM M. Alinafiah didampingi staff Ratna Amenawati dan diterima Kadis Perdagangan Jhon Amriadi didampingi dan Rahmad Hidayat, Senin (26/10).

Kepala Bidang Pemberdayaan UKM M. Alinafiah menyampaikan bantuan yang diserahkan merupakan dukungan Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara melalui Program Dekranasda Sumut dalam rangka percepatan pemulihan ekonomi nasional akibat terdampak Covid-19,” bantuan ini berupa gerobak jualan sebanyak 16 unit, peralatan masak seperti wajan, dandang, minyak, mentega, termos, tepung, gula, kompor gas, tabung gas, dan lain-lain”, ungkapnya.

“Tentunya kita semua berharap bantuan Pemerintahan Sumut melalui Program Dekranasda Sumut untuk mendukung pekerja disektor UMKM ini dapat dipulihkan perekonomiannya sebagian warga yang terdampak Covid-19 ini, tentunya kita berharap dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya”, tutup M. Alinafiah.

Sementara itu, Kadis Perdagangan Madina Jhon Amriadi menyampaikan terimakasih atas perhatian Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara melalui Program Dekranasda Sumut untuk membantu pemulihan perekonomian warga terdampak Covid-19,” nanti bantuan  ini di tujukan kepada masyarakat Binaan Dekranasda dan Binaan PKK Kabupaten Madina berupa gerobak jualan, seperti pedangang gorengan”, ujarnya

“Untuk penyerahan bantuan gerobak jalan ini sendiri, langkah pertama yang akan kami lakukan adalah mengumpulkan data pelaku usaha, setelah  itu baru kita serahkan melalui dari data ukm kita sendiri”, tutupnya. (Syahren)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 56 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Sejumlah OPD Pemkab Madina Gelar Ranperda RTRW 2025-2045 di Dinas PUPR Provsu

23 Desember 2024 - 20:49

DPPKB Madina Dapat Anugerah Penghargaan dari BKKBN Sumut, Wabup Atika : Bukti Kerja Nyata

23 Desember 2024 - 20:17

Kejati Sumut Amankan Oknum Jaksa Gadungan Ingin Peras Pengusaha

5 Desember 2024 - 08:08

Tewas Saat Perbaiki Pipa, Jasad Mukhsin Setelah 3 Jam Baru Bisa Dievaluasi

21 Oktober 2024 - 10:34

Cawabup Atika Pulang Kampung Sambil Santuni Anak Anak Yatim di Kotanopan

16 Oktober 2024 - 20:07

Atika Ajak PDP Muhammadiyah Bersama Pemerintah Membangun Madina

16 Oktober 2024 - 12:19

Trending di Berita Daerah