Menu

Mode Gelap

Desa Kita

Panyabungan Jae, Desa Yang Pertama Menyalurkan BLT Tahap lll Se Kecamatan Panyabungan


					Panyabungan Jae, Desa Yang Pertama Menyalurkan BLT Tahap lll Se Kecamatan Panyabungan Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Pemerintah Desa Panyabungan Jae menjadi desa yang pertama se Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal dalam menyalurkan program Bantuan Langsung Tunai (BLT)  Tahap lll di tahun 2020. Penyaluran ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Minggu (26/7/2020).

Sebelum penyaluran, Idris Batubara Camat Panyabungan dalam pidatonya menuturkan dari 30 desa di kecamatan Panyabungan yang menyalurkan BLT tahap lll yang pertama kalinya baru Desa Panyabungan Jae, untuk itu  diucapkan terimakasih kepada Pemerintahan Desa dan warga yang telah mensukseskan program ini hingga berjalan dengan baik.

“Pada pertemuan kita sebelumnya saya menyampaikan Bantuan Langsung Tunai ini adalah rahmat bagi kita semua, namun dibalik itu juga saya sangat berharap janganlah hal yangbaik ini disalahgunakan sehingga menjadi laknat bagi kita semua”, kata Idris menegaskan.

Namun Idris Batubara mengapresiasi kegiatan hari ini penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang ke lll dapat berjalan dengan aman dan tertib di desa Panyabungan Jae ini.

Sementara itu,  Ahmad Hamdy Lubis Kepala Desa Panyabungan Jae  menuturkan BLT Tahap lll yang disalurkan  ini diambil dari pagu anggaran dana desa tahun 2020 sebesar yang jumlah keseluruhan 856 juta rupiah

“Sementara Jumlah penerima BLT DD Tahap l, ll, lll, sebanyak 111 Kepala Keluarga dari jumlah kepala keluarga keseluruhan di Desa Panyabungan Jae sebanyak 450 kk”, ucapnya

Hamdy juga menjelaskan selain untuk penyaluran BLT anggaran Dana Desa tahun 2020 juga dipergunakan untuk perbaikan saluran pembuangan air di areal Mesjid dan juga pemberdayaan Naposo Nauli Bulung serta pengadaan baju kaum ibu,” Sementara untuk tambahan penyaluran tiga bulan kedepan, sesuai rencana kita telah dipersiapkan dengan jumlah bantuan per kepala keluarga sebesar 300 ribu rupiah”, tutupnya.

Salah seorang penerima manfaat Ahmad Fauzi mengucapkan banyak terimakasih kepada pemerintah terkait atas terselenggaranya penyaluran BLT sampai ke tahap lll ini,” adanya BLT dana desa ini dapat membantu meringankan biaya kebutuhan hidup keluarga kami, apalagi di situasi saat seperti sekarang ini”, tuupnya.

Turut hadir Camat Panyabungan Idris Batubara, Kades Panyabungan Jae, Koramil Panyabungan, Polsek Panyabungan,  BPD, Tenaga Ahli, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa dan juga para penerima BLT Dana Desa.(Syahren)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 200 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Baru 2 Bulan Selesai, Rabat Beton Dana Desa Sihaborgoan Barumun Sudah Retak dan Hancur

10 November 2024 - 22:33

Dandim 0212 Tapsel Gelar Panen Raya di Desa Hutaraja Siabu

5 November 2024 - 13:14

Polsek MBG Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMPN 2 Desa Ranto Panjang

4 November 2024 - 21:03

Kelompok Sumber Jaya Desa Singkuang l Taburkan bibit Ikan Nila dan Gurami

31 Oktober 2024 - 21:13

Lantik BPD 5 Desa, Camat MBG : Jadilah Mitra Yang Bagi Pemerintahan Desa

30 Oktober 2024 - 09:47

Tanggapi Unjuk Rasa Puluhan Warga Beberapa Hari Lalu, Ini Penjelasan Kades Pasar VI Natal

28 Oktober 2024 - 09:45

Trending di Berita Daerah