Madinapos.com – Linggabayu.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa di Kecamatan Linggabayu disalurkan secara serentak pada Selasa (21/7) yaitu Desa Bandar Limabung, Simpang Bajole dan Aek Manyuruk. Kegiatan tersebut juga dihadiri Tim yang terdiri Anggota Kepolisian, Babinsa, Karang Taruna, Pendamping Lokal Desa dan Pemerintahan Kecamatan.
Lokasi pertama yang dikunjungi Desa Bandar Limabung yang melaksanakan kegiatan di Gedung Paud pukul 09.30 wib kepada 60 warga penerima manfaat. Selanjutnya, Desa Simpang Bajole yang dilaksanakan di Gedung Paud terhadap 70 KK dan selanjutnya ke Desa Aek Manyuruk pukul 13.30 untuk diserahkan kepada 102 KK Penerima Manfaat.
Kepala Desa Simpang Bajole Zulfahri Ritonga SP menyampaikan kepada seluruh masyarakat bahwa penyaluran BLT ini sudah yang ketiga kali dan perlu dijelaskan mengenai kelanjutannya sampai saat ini pemerintahan desa belum ada menerima arahan atau perintah baik dari Pihak Kecamatan begitu juga dari Pemerintahan Kabupaten.
“Kita masih menunggu arahan dan petunjuk, untuk itu kita tunggu saja dan setelah itu nanti kita musyawarahkan lagi”, katanya.
Sementara itu Babinsa Pelda M. Arifin Lubis juga memberikan arahan kepada masyarakat Simpang Bajole untuk selalu waspada dengan situasi seperti saat sekarang ini yang masih dalam suasana Pandemi Covid dan situasi New Normal tetap menjaga dan mematuhi apa yang di sarankan oleh protokol kesehatan.
“Dalam kondisi ekonomi yang tidak normal ini marilah kita untuk memanfaatkan lahan – lahan kosong untuk kita tanami tanaman palawija dan padi, dan kalau masih ada lahan desa maka berkordinasilah dengan aparat desa agar kita buka dan kita mampaatkan dengan baik”, papar Arifin. (Alqaf/Sakti)