Madinapos.com – Panyabungan.
Pasca diributkan di media sosial terkait banjir yang melanda Destinasi Wisata Sampuraga akibat meluapnya sungai Aek Natinggal Desa Sirambas Kecamatan Panyabungan Barat Sabtu Sore hingga malam akibat curah hujan tinggi dan dikabarkan merusak lokasi tersebut. Ternyata hari ini Minggu (19/7) informasi tersebut tidak semuanya benar dan bahkan banjir tadi malam tersebut tidak merusak apapun karena telah dibuat bronjong dan dek penahan banjir.
Pantauan media ini hingga sore tadi pukul 17.00 wib lokasi ini biasa aja, lapangan parkir tetap dipadati wisatawan dan warga sekitar tetap membuka lapak dagangannya dilokasi wisata yang di bangun Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution tersebut.
Abu Hanipah Nasution, Kepala Desa Sirambas yang dikonfirmasi media ini menerangkan bahwa memang ada hujan lebat dan debit air meninggi serta deras namun karena bronjong telah dibuat dan ada dek penahan banjir sehingga tidak sempat meluber kejalanan atau bahkan tidak ada merusak bangunan.
“Alhamdullilah, hujan dan banjir Aek Natinggal kemarin ternyata hanya sebentar saja dan tidak merusak apapun, bahkan hari ini seperti yang kita saksikan banyak warga berwisata dan yang datang untuk menyaksikan sendiri lokasi ini tidak ada masalah”, katanya.
“Kami tentunya menyampaikan terimakasih kepada bapak Bupati Madina yang telah menata kembali lokasi Sampuraga ini, kemudian pengelolanya adalah warga setempat disini sehingga banyak warga yang berjualan, mengatur parkir, petugas kebersihan dan dapat menambah penghasilan”, tutupnya.(Anan)