Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Warga Lumban Dolok Sampaikan Sikap, Tolak Izin Tambang Timah Diterbitkan Pemerintah


					Warga Lumban Dolok Sampaikan Sikap, Tolak Izin Tambang Timah Diterbitkan Pemerintah Perbesar

Madinapos.com – Siabu.

Usai melaksanakan Sholat Jumat (26/6), seribuan warga Desa Lumban Dolok Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Prov Sumatera Utara melakukan aksi demonstrasi di depan Masjid desa tersebut. Adapun aspirasi yang disampaikan warga intinya meminta kepada pemerintah menolak izin Pertambangan Timah untuk diterbitkan.

Aksi tersebut langsung dipimpin tokoh masyarakat, alim ulama, tokoh agama, pemuda dan naposo bulung yang secara bergantian menyampaikan aspirasi. Juga dihadiri Camat Siabu sebagai Pihak Pemerintah Daerah dalam penyerapan aspirasi warga.

Bahri Efendi Hasibuan Tokoh Masyarakat dan Anggota DPRD Madina dalam orasinya meminta kepada pemerintah agar menghentikan seluruh proses penerbitan izin tambang timah karena sebelumnya tidak ada pemberitahuan dan bahkan masyarakat merasa tidak pernah ada pemberitahuan sama sekali akan ada pertamangan timah diwilayah mereka.

“Kami meminta kepada pemerintah untuk memberhentikan seluruh proses perizinan yang akan diterbitkan kepada perusahaan karena penambangan dikhawatirkan akan menghancurkan sistim pengairan dan pertanian diwilayah mereka”, ungkapnya yang disambut teriakan tutup tambang oleh warga pendemo.

Sementara Camat Siabu Ali Himsar kepada pengunjuk rasa mengatakan akan menyampaikan aspirasi ini dan berharap pada situasi ini masyarakat tidak terpancing dengan beragam isu yang bertujuan memecah belah dan selanjutnya disampaikan masyarakat dapat bersabar.(Anan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 698 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kodim 0212/Ts aterima sosialisasi Operasi Gaktib Waspada Subdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan

7 Februari 2025 - 21:05

Kepala Kejari Madina Kunker ke Cabjari Madina di Natal

6 Februari 2025 - 17:18

Komitmen Kapolres Madina Periksa Pemilik Lahan Tambang Emas Ilegal Belum Terbukti

6 Februari 2025 - 14:49

Pemdes Pasar Singkuang I Buka Lahan Pertanian Untuk Mendukung Program Presiden

6 Februari 2025 - 09:39

Atika Sidak di Beberapa Instansi Layanan Publik di Madina

5 Februari 2025 - 12:13

PT.RMM Bantu Logistik Pencarian Atas Hilangnya Nenek Pencari Lokan di Natal

4 Februari 2025 - 23:10

Trending di Berita Daerah