Madinapos.com – Sinunukan.
Pememerintahan Desa Sinunukan II Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara salurkan Bantuan Langsung Tunai BLT-DD bulan ke 2 kepada 150 warga Penerima Manfaat Kamis (4/6/2020).
Pantauan Media ini Zaenal Arifin Kepala Desa dibantu Kaur Desa dan dihadiri BPD, LPM dan diawasi oleh unsur TNI-POLRI bagikan BLT-DD kepada 150 warga Penerima Manfaat di Kantor Desa
Dalam pelaksanaan kegiatan ini warga diminta menunggu panggilan petugas dan dengan tetap mematuhi Protokol Covid-19.
Zaenal Arifin juga meminta kepada warga Penerima Manfaat agar kiranya dapat mempergunakan bantuan ini dengan baik,” kita berharap bantuan BLT-DD Bulan 2 yang disalurkan ini dapat dipergunakan dengan baik oleh warga penerima manfaat dengan membelikan sembako dan jenis pangan lainnya”, katanya.
Kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai. (Herbert)