Madinapos.com – Siabu.
Relawan di Posko Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid-19) di Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Prov. Sumatera Utara harus bekerja 24 Jam dengan aplusan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona yang akan memasuki wilayah Mandailing Natal. Letak posisi di perbatasan Jalinsum pintu masuk Madina membuat Posko ini menjadi garda terdepan dalam upaya pencegahan penularan dengan pola pencegatan dan memeriksa setiap yang masuk serta penyemprotan disinfectant kenderaan.
Pantauan media ini Rabu (1/4) dini hari, petugas Posko Siabu yang terdiri dari Anggota Pemerintahan Kecamatan Siabu dan Puskesmas dengan didampingi Anggota Kepolisian melakukan pencegatan setiap kenderaan yang masuk, melakukan pengecekan terhadap kesehatan orang dan melakukan penyemprotan disinfectant.
Dikonfirmasi media ini sebelumnya, Kepala Puskesmas Siabu dr. Saleh Usman Parinduri mengatakan bahwa ada tim yang bertugas di Posko Siabu dan mereka bekerja 24 jam dengan pola aplusan,” ya posko itu 24 jam dan petugas yang ditempatkan 3 orang dengan sistem aplusan atau bergantian, kita berharap dengan kerjakeras kita menjaga diperbatasan dapat mencegah penularan Covid-19 di Kabupaten Mandailing Natal ini, semoga dan didoakan yah”, tutupnya.
Sementara itu Anggota DPRD Madina dari Partai Golkar Zubaidah mengucapkan syukur dan berterimakasih kepada petugas yang berjaga di Posko Siabu yang merupakan posko perbatasan Madina,” Kecamatan Siabu merupakan pintu gerbang Madina yang dapat menjadi pintu masuk penyebaran Covid-19 ini, tentunya kami sebagai wakil rakyat menyampaikan apresiasi kepada petugas kesehatan, kepolisian dan lainnya”, katanya.
“Syukur alhamdulilah posko berjalan dengan baik, mudah mudahan seperti harapan kita semua dan sebenarnya tidak ada niat menyudutkan ataupun menjatuhkan pihak mana pun dalam postingan fb saya, semata ikhlas demi keselamatan kita bersama, dengan harapan warga Mandailing Natal hanya berstatus ODP jangan sampai ada yang positif, untuk itu mari kita sama-sama berusaha”, tutup Zubaidah.(Anan)