Madinapos.com – Panyabungan.
Melawan lupa, Miris Melihat Kondisi Rumah Mantan Gubernur Sumut Ke 6, Raja Junjungan Lubis yang berada Di Desa Huta Godang Kecamatan Ulu Pungkut Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, tidak terawat dan kondisinya sudah lapuk dan reot sehingga dikhawatirkan jika tidak ditangani dengan cepat akan rubuh. Seharusnya rumah yang juga dikenal sebagai Adat Marga Lubis ini dijadikan Cagar Budaya Daerah yang berisikan perjalanan sejarah para tokoh dan wilayah ini untuk dikenang hingga anak cucu.
Pantauan Wartawan Madinapos Senin (9/9) lalu dan diposting hari ini Jumat (13/9) tampak bangunan beratap ijuk dengan motif tradisional ini memiliki nilai artistik tinggi dengan lahan pekarangan yang luas serta diiringi nuansa hawa perbukitan yang sejuk, sangat cocok dijadikan destinasi wisata budaya dan sejarah khususnya peziarah marga lubis. Apalagi rumah mantan orang nomor 1 di Sumut ini berada dipinggir jalan Ulu Pungkut dan tidak jauh dari Jalur Lintas Sumatera Utara.
Onggara Lubis, cucu ke 4 dari Raja Junnjungan Lubis yang ditemui. media ini menceritakan bahwa Bagas Godang atau Rumah Adat ini merupakan rumah tempat lahir Opung Raja Jungjungan Lubis Yang Pernah Menjabat Sebagai Gubernur Sumatera Utara yang Ke 6,” Sayang rumah Ini sudah 2 kali tertimpa musibah kebakaran sehingga hilang sebagian motif keaslian Bagas Godang Warisan Opung kami itu”, paparnya.
Sambil menceritakan bahwa dulu diriwayatkan keluarganya bawah bagas godang ini memiliki tiang utama kayu sebesar lingkar roda pedati namun telah hancur,”Sejak peristiwa kebakaran itu rumah ini rusak berat dan dibangun kembali pada tahun 1922, namun setelah itu Bagas Godang ini tidak pernah lagi diperbaiki sehingga tampak kondisinya sekarang seperti ini, Misal, tiangnya lapuk, atap rusak hingga lantai dan dinding juga sudah rusak”, ungkap Onggara yang juga dikenal sebagai Ketua KNPI Madina.
Onggara menuturkan sangat berharap kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara Dan Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan RI dapat mengalokasikan anggaran untuk perbaikan Cagar Budaya ini,” kita hanya meminta agar Bagas Godang Huta Godang Ulu Pungkut ini dapat segera diperbaiki kembali dan menjadi kebanggan sebagai warisan sejarah bernilai tinggi bagi anak cucu kita kelak”, sebut pria yang murah senyum ini menutup ceritanya. (Syahren)