Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Kapolres Madina Ikuti Doa dan Dzikir Untuk Korban Bencana Palu, Sigi Serta Donggala


					Kapolres Madina Ikuti Doa dan Dzikir Untuk Korban Bencana Palu, Sigi Serta Donggala Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Musibah Gempa disertai Tsunami di Palu, Donggala dan Sigi Sulawesi Tengah beberapa hari yang lalu membawa duka mendalam bagi seluruh masyarakat Indonesia.  Pada kesempatan pelaksanaan Doa dan Dzikir untuk korban dan keluarganya tersebut,  Kapolres Madina menyampaikan turut Berbelasungkawa mudah-mudahan korban diberikan tempat yang layak disisi Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan atas musibah tersebut.

Kegiatan yang dilaksanakan di Mesjid Nur Alan Nur Aek Godang Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal Sumatra Utara pada Rabu (10/10/2018) tersebut dihadiri dan diikuti oleh Ketua DPRD  Kab. Madina H. Marganti Batubara, Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji S.Ik M.H, Sekda Kab.Madina Drs.M.Syafii lubis, Wakapolres Madina Kompol Drs. Tuongku Bosar Pane, Danramil Panyabungan Kapten Inf Abdul Kodir Harahap, Alim Ulama serta OKP dan Pelajar.

Selain Muspida juga dihadiri oleh seluruh Staf pada masing-masing Instansi (OPD) Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Madina yang berjumlah 350 (tiga ratus lima puluh) Orang.

Selain itu kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan Sinergitas antara POLRI-TNI dan PEMDA serta Para Tokoh Ulama, OKP serta pelajar dengan pelaksanaan Doa bersama untuk saudara-saudara kita yang tertimpa Musibah Gempa dan Tsunami melalui Tabliq Akbar serta Zikir dan doa  dalam rangka mendoakan saudara-saudara sebangsa dan setanah air yang tertimpa musibah bencana di wilayah Indonesia.

Adapun Uztad yang memimpin Zikir dan Doa adalah H.Zulkarnaen Lubis dan Doa dipimpin oleh Uztad Mahyudin. Setelah acara Zikir dan Doa dilanjutkan Tausiyah oleh Uztad Mahyudin yang pada intinya menyampaikan kejadian tersebut bagi kita semua dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah Swt.(Humas/Syahren)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 40 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir

18 April 2025 - 20:59

Pastikan Pelaksanaan PENARI Berjalan Lancar, Ketua TP- PKK Kotanopan Monitoring ke Desa Sopo Sorik

18 April 2025 - 15:34

Format Surat Bupati Madina Berpedoman Pada Permendagri No.1 Tahun 2023

18 April 2025 - 14:33

Bupati Palas Hadiri Perpisahan Dan Pelepasan Taruna-Taruni SMA Plus Taruna Bangsa Ke- VI Tahun 2024-2025

18 April 2025 - 10:03

Bupati Dan Wakil Bupati Palas Hadiri Penyaluran Atensi Yatim Piatu Tahap I Tahun 2025

18 April 2025 - 09:57

MAN 2 Madina Gelar Pelepasan 224 Siswa TP 2024/2025

17 April 2025 - 21:45

Trending di Berita Daerah