Menu

Mode Gelap

Nasional

Lantik Timsel Tahap IV, Arief : Cari Calon Yang Serius Sebagai Penyelenggara


					Lantik Timsel Tahap IV, Arief : Cari Calon Yang Serius Sebagai Penyelenggara Perbesar

Madinapos.com – Jakarta

Komisi Pemilihan Umum (KPU), resmi melantik 37 tim seleksi (timsel) yang akan bertugas menyeleksi calon anggota KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota periode 2018-2023, Kamis (3/5) di Harris Vertu Jakarta. Tiga timsel berhalangan hadir dan baru akan mengikuti proses pelantikan pada kesempatan selanjutnya.

Pelantikan berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Nomor 314/PP.06-Kpt/05/KPU/2018 tanggal 20 April 2018 Tentang Penetapan Keanggotaan Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum  Provinsi dan Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota periode 2018-2023. Serta Berita Acara Pleno Komiisi Pemilihan Umum Nomor 61/PP.06-BA/05/KPU/IV/2018 tanggal 20 April 2018 tentang Penetapan Keanggotaan Tim Seleksi Calon Anggota  Komisi Pemilihan Umum Provinsi dan Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota periode 2018-2023.

Dalam sambutannya Ketua KPU Arief Budiman menyampaikan terimakasih atas kesediaan para tokoh yang akan ikut menentukan calon-calon penyelenggara pemilu lima tahun mendatang. Dia berharap timsel dapat memilih orang-orang yang tidak hanya cakap dalam integritas tapi juga bersedia bekerja penuh sebagai penyelenggara pemilu. “Mengapa, karena mereka direkrut sebagai penyelenggara pemilu pada saat tahapan sedang berjalan,” kata Arief.

Arief mengingatkan, bahwa saat ini tidak ada lagi waktu bagi anggota KPU yang terpilih nanti untuk belajar tentang kepemiluan. Mengingat dalam dua tahun ini kerja penyelenggara yang disibukkan dengan agenda pemilihan dan pemilu. “Mereka orang-orang yang tidak punya waktu untuk belajar, maka jangan pilih orang yang mau belajar sebagai penyelenggara pemilu,” lanjut Arief.

Arief menambahkan, KPU sangat menggantungkan harapan timsel dapat merekomendasikan calon yang terbaik. Mengingat saat ini diwajibkan untuk melakukan fit and proper tidak hanya kepada calon anggota KPU di kab/kota tapi juga provinsi. “Jadi kami sangat berharap bapak/ibu bisa memilih yang terbaik yang punya integritas. Kami tidak bisa bekerja sendirian, Indonesia yang besar hanya bisa diatasi oleh orang-orang terbaik melalui proses terbaik. Jadi harapan Indonesia digantungkan pada proses ini,” tambah Arief.

Berikut keanggotaan tim seleksi  Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum  Provinsi dan Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota periode 2018-2023:

Provinsi Bengkulu 

Tiim seleksi 1 untuk KPU Kabupaten Kaur

Arsyadani Mishbahauddin, M.Pd.I.
Hendri Padmi, S.H. M.H.
Heni Fartika Fartianti, S.E.
Sa’adah Mardiyati, A.Ag. M.A.
Sapuan Dani, S.H., M.Hum

Provinsi Kalimantan Tengah

Tim seleksi 1 untuk KPU Kabupaten Murung Raya, KPU Kabupaten Pulang Pisau, KPU Kabupaten kantingan, KPU Kabupaten Seruyan, KPU Kabuapten Sukamara, KPU Kabupaten Lamandau dan KPU Kabupaten Barito Timur.

Esti Ariani Safitri, M.Psi
Hendri, M.Pd
Dr. Rita Rahmaniati., M.Pd
Srihidayati, M.A.
Dr. Hj. Zainap hartati, M.Ag

Provinsi Sumatera Utara

Tim seleksi untuk KPU Provinsi Sumatera Utara.

Dr. Edy Ikhsan, S.H., M.A.
Prof. Dr. Hasyimsyah Nasution
Prof. Dr. H. Katimin, M.Ag
Maya manurung, S.H., SpN.
Dr. Muryanto Amin, S.Sos, M.Si

Provinsi Jawa Barat

Tim seleksi untuk KPU Provinsi Jawa Barat.

Dr. Akmaliah, M.Ag.
Dr. Anas Saidi
Prof. Dr. H. Cecep Sumarna
Muradi, SS., M.Si., M.Sc., PhD
Prof. Dr. H. Nandang Alamsah Deliarnoor, S.H., M.Hum

Provinsi D.I. Yogyakarta

Timm seleksi untuk KPU Provinsi D.I. Yogyakarta.

Asep Purnama Bahtiar, S.Ag., M.Si
H. Jazilus Sakhok, M.A., Ph.D.
Dr. Norma Sari, SH., M.Hum.
Dr. Phil. Ridho Al-Hamdi, M.A.
Dr. Y.Sari Murti Widiastuti, S.H., M.Hum.

Provinsi Jawa Tengah

Tim seleksi untuk KPU Provinsi Jawa Tengah.

Amir Machmud NS, S.H.,M.H.
Dra. Fitriyah, M.A.
Dr. Drs. TukimanTarunasayoga, M.S.
Drs. Turtiantoro, M.Si.
Syamsurijal, S.Ag, M.Si.

Provinsi Sulawesi Selatan

Tim seleksi 1 untuk KPU Kabupaten Sinjai, KPU Kota Palopo dan KPU Kabupaten Bantaeng.

A. LukmanIrwan, S.IP., M.H.
Fajlurrahman Jurdi, S.H., M.H.
Dr. Musran Munizu, S.E., M.Si.
Silahuddin Genda, S.IP., M.Si.
Syamsurijal, S.Ag., M.Si.

Provinsi Bali

Tim seleksi untuk KPU Provinsi Bali

Drs. IGD Alit Widusaka, M.Si
I Gusti  PutuWargita, S.H.
Dr. I Ketut Sukawati Lanang Putra Perbawa, S.H., M.Hum.
Dr. LuhRiniti Rahayu, M.Si.
Ni Nengah Budawati, S.H., M.H.

Selanjutnya tim seleksi akan mulai melaksankan proses tahapan seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi  terhitung bulan April sampai dengan Juli 2018 dan Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota terhitung bulan April sampai dengan Juni 2018. (*)

Sumber : kpu.go.id /hupmas kpu*
Editor : alqaf

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 95 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Atika Pimpin Upacara Memperingati HGN dan HUT PGRI ke 79 di Madina

25 November 2024 - 17:22

Atika Nikmati Nasi Tumpeng di Acara Peringatan HGN dan HUT ke-79 PGRI

25 November 2024 - 16:46

Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Batahan Gelar Sosialisasi Pas Kecil GT. 7 ke Bawah

22 November 2024 - 14:44

Polsek Natal Dukung Program Ketahanan Pangan Presiden Prabowo Subianto

22 November 2024 - 08:01

Kodim 0212/TS Gelar Apel Pasukan Kesiapan Pengamanan Pilkada Madina 2024

20 November 2024 - 13:53

Gerindra Endorse 350 Nama Cakada, Tak Ada Nama Harun Musthafa

16 November 2024 - 20:43

Trending di Berita Daerah