Menu

Mode Gelap

Politik

Afifuddin Lubis Mundur Sebagai Ketua Tim Pemenangan Edy-Ijek


					Afifuddin Lubis Mundur Sebagai Ketua Tim Pemenangan Edy-Ijek Perbesar

MADINAPOS.COM- Ketua Tim Kampanye Pasangan Edy Rahmayadi- Musa Rajekshah (Ijek) Drs.Afifuddin Lubis resmi mengundurkan diri sebagai ketua tim kampanye, alasannya surat dari PBNU yang tidak memberinya izin cuti, ” benar itu adinda, saya mundur sebagai ketua tim karena adanya surat dari PBNU yang tidak memberikan izin” ujarnya ketika dihubungi lewat seluler, Medan Senin (5/2).

Lagian, menurut pria kelahiran Kotanopan, Madina 12 Juli 1949 silam ini, walaupun dia tidak lagi mendampingi secara resmi sebagai ketua tim, dia tetap akan bersama pasangan Edy-Ijek ” saya akan selalu bersama Edy – Ijek” ujarnya.

Pasangan ERAMAS: Edy Rahmayadi – Musa Rajekshah

Fadly Yasir, tokoh muda NU Sumatera Utara ketika diminta tanggapan via seluler menerangkan, ” memang ada kabar pengunduran beliau, tapi sampai saat ini belum saya baca” ujarnya. Kembali dijelaskannya, memang aturan yang berlaku di organisasi terbesar di Indonesia ini bahwa ada larangan bagi Ketua PWNU dan Sekretaris untuk tidak terlibat politik praktis “memang didalam ad/art rangkap jabatan dan politik praktis itu dilarang bagi Ketua dan Sekretaris” ungkapnya.

Ketika ditanya apakah karena tekanan, Fadly menjelaskan tekanan itu biasanya datangnya dari internal ” kader menilai Ketua PWNU Sumut harus ditempatkan pada posisi tawar lebih tinggi dan bukan sebagai Ketua Tim” pungkasnya. (alqaf)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 163 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Dua Anggota DPRD Madina Hadiri Musrenbang Tingkat Kecamatan di Natal

24 Januari 2025 - 09:38

Kapan Paslon Terpilih Pilkada Madina 2024 Ditetapkan?

20 Desember 2024 - 11:24

Laporan Arsidin Batubara di DKPP soal KPU Madina Belum Memenuhi Syarat

16 Desember 2024 - 15:26

Anggota DPRD Madina Nasrul Hilmi Pilih Reses Perdananya di Tanah Leluhur Gunung Baringin

15 Desember 2024 - 15:21

Jeni Saputra SE Anggota DPRD Madina Reses I Tahun Sidang 2024 – 2025 di Sinunukan

14 Desember 2024 - 21:42

Reses Perdana, Anggota DPRD Madina Binsar Nasution Jemput Aspirasi Warga Desa Sinonoan

13 Desember 2024 - 18:09

Trending di Berita Daerah