Madinapos.com – Panyabungan Barat.
Dalam rangka menyambut kemeriahan HUT ke 20 Kabupaten Mandailing Natal, Koordinator Wilayah III yakni Panyabungan Barat dan Hutabargot menggelar Kompetisi Sepak Bola antar Sekolah Dasar yang diikuti 16 Club di Lapangan Sepak Bola Mini Sirambas Kecamatan Panyabungan Barat.
Sahrul Alamsyah Camat Kecamatan Panyabungan Barat menyampaikan kompetisi bola kaki antar siswa SD di wilayah lll Kabupaten Mandailing Natal adalah sebagai kegiatan menyambut HUT Madina ke 20 tahun 2019.
“Kegiatan ini kita buatkan sebagai mendukung keinginan anak anak Sekolah Dasar di bidang olahraga khususnya untuk sepak bola, Pemerintah Kecamatan mendukung penuh pelaksanaan ini karena ini juga bagian dari pendidikan”, ujar Sahrul Rabu (27/2)
Camat mengharapkan untuk anak anak SD yang suka bermain bola kaki atau yang mengikuti kompetisi ini kedepan bisa menjadi pemain sepak bola yang handal di kecamatan,” dari kegiatan ini tentunya akan lahir bibit baru yang dapat mengharumkan nama daerah kita sendiri yaitu Kabupaten Mandailing Natal”, katanya.
Camat mengharapkan untuk anak anak SD yang suka bermain bola kaki atau yang mengikuti kompetisi ini kedepan bisa menjadi pemain sepak bola yang handal di kecamatan,” dari kegiatan ini tentunya akan lahir bibit baru yang dapat mengharumkan nama daerah kita sendiri yaitu Kabupaten Mandailing Natal”, katanya.
Turnamen antar SD wilayah lll ini sendiri di gelar mulai senin 25 hingga 8 Maret 2019 yang di ikuti 16 club SD dari dua Kecamatan di Kabupaten Mandailing Natal. (Syahren)