Madinapos. com – Siabu.
Kegiatan Jumat Barokah yang rutin diselenggarakan Polsek Siabu kali ini menyambangi warga Desa Sinonoan Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal, Jum’at (8/2). Kapolsek Siabu melalui Kanit Binmas Aipda Na’amuddin Siregar mengatakan kegiatan berbagi dengan warga lansia dan kurang mampu sebagai bentuk kepedulian sesama sekaligus bersilaturahmi dengan masyarakat di wilayah hukum Polsek Siabu.
“Jumat Barokah bentuk kepedulian dan saling berbagi sekaligus mengajak warga untuk berperan serta menciptakan suasana kondusif jelang Pemilu 2019, jangan terpancing dengan hal yang berbau provokasi, ini pesta demokrasi bukan pesta pertengkaran, mari bersama bergandeng tangan kita jaga keutuhan NKRI”, ungkap Kanit kepada media ini yang mendampingi kegiatan.
Kanit Binmas Polsek Siabu ini juga memaparkan bahwa kehadiran Kepolisian ditengah masyarakat bukan hanya untuk kegiatan hukum atau menangkap penjahat semata namun namun lebih dari itu sebagai pengayom yang juga memiliki ruang sosial.
“Kami datang bukan hanya hendak menindak para pelaku kejahatan tapi yang terpenting adalah menutup ruang bagi mereka untuk tidak berbuat jahat, kita jalin silaturahmi dan sebagai wujud kecintaan mari selalu menjaga stabilitas kamtibmas yang kondusif di lingkungan kita”, tambah kanit.
Kegiatan yang didampingi aparat desa Sinonoan, Jurnalis Madina Pos dan rombongan berjalan sukses dan lancar dan berakhir dengan penuh kebersamaan. (R-09)