Madinapos.com, Padangsidimpuan -Wali Kota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe, S.K.M, M.Kes, bersama dengan Wakil Wali Kota, H. Harry Pahlevi Harahap, mendampingi Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, dalam kunjungan untuk meninjau sejumlah titik banjir di Kota Padangsidimpuan. Kunjungan ini dilakukan untuk melihat secara langsung dampak banjir yang terjadi dan memastikan penanganan yang cepat dan tepat bagi masyarakat, Senin (17/3/2025).
Kegiatan ini di tinjau langsung oleh Gubernur Sumatera Utara Bobby Afif Nasution ke Jembatan di Jalan Abdul Haris Nasution Palopat Pijorkoling dan Jembatan Jalan Imam Bonjol Kelurahan Sihitang, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Gubernur bersama rombongan meninjau kondisi jembatan serta mendengarkan laporan dari Wali Kota dan pihak terkait mengenai langkah-langkah penanganan banjir.
Selanjutnya, Gubernur Bobby Nasution melanjutkan peninjauan ke lokasi lain, yakni di Gang Teladan, Kelurahan Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan. Di sini, Gubernur memberikan perhatian khusus terhadap kondisi jalan yang terendam dan membahas solusi yang perlu diambil untuk mencegah banjir serupa terjadi di masa mendatang. Sambil berdialog dengan masyarakat setempat, Gubernur Bobby Afif Nasution menyampaikan, “Kami akan terus berupaya mempercepat penanganan dan memberikan bantuan yang dibutuhkan masyarakat. Selain itu, kita juga akan berkoordinasi dengan pemerintah kota dan pihak terkait untuk mencegah agar kejadian serupa tidak terulang di masa Mendatang.”
“Banjir yang melanda sejumlah titik di Padangsidimpuan perlu menjadi perhatian serius. Kami akan memastikan agar penanganannya berjalan dengan baik dan masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman,” ujar Gubernur Bobby Afif Nasution.
Kemudian,dalam sambutannya Wali Kota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe, juga menjelaskan dalam sambutan nya “Kami dari pemerintah kota akan terus bekerja sama dengan pemerintah provinsi untuk menangani dampak banjir ini.
“Kami akan segera mengidentifikasi titik-titik rawan banjir dan merancang solusi yang lebih efektif agar bencana seperti ini dapat diminimalisir di masa depan,” (*/Andi).