Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Pemilik Cafe Paradianan Bos Akhyar Siregar Buat Syukuran Dan Menyantuni Anak Yatim


					Pemilik Cafe Paradianan Bos Akhyar Siregar Buat Syukuran Dan Menyantuni Anak Yatim Perbesar

Madinapos.com, Panyabungan Utara – Pemilik Cafe Paradianan Bos Akhyar Siregar gelar syukuran dan menyantuni puluhan anak yatim dalam rangka peresmian cafe nya Paradianan Bos, bertempat di Desa Rumbio, Kecamatan Panyabungan Utara, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Minggu, (29/12).

Pemilik cafe Paradianan Bos yang juga merupakan Kepala Desa Baringin Jaya Akhyar Siregar kepada awak media ini mengucapkan Alhamdulillah acara yang ia laksanakan dalam meresmikan cafenya berjalan lancar dan khidmat.

” Acara ini kita laksanakan dengan tujuan agar cafe ini nantinya mendapatkan berkah dan ramai pengunjung,” kata Akhyar.

Kemudian Akhyar selaku ketua PABDESI Madina ini mengungkapkan, dalam cafe Paradianan Bos ini tersedia berbagai macam kuliner andalan yang memanjakan lidah pengunjung nantinya. Serta tempat buat bersantai keluarga.

” Kita menyiapkan ikan bakar rindu sebagai makanan khas, dan juga banyak menu lainnya, selain itu kafe ini kita persiapkan juga tempat bermain anak-anak,” ungkapnya.

Pelayan Cafe Paradianan Bos juga memiliki motto yaitu BOS, singkatannya Buat Orang Santai, Buat Orang Senang dan buat orang suka. Kata Akhyar

Terlihat dalam acara ini, Camat, Para Kepala Desa Se – Kecamatan Panyabungan Utara, Anak Yatim dan Para tamu undangan lainnya. (R- Anwar Nst)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 85 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kapolres Madina Lantik Saka Bhayangkara : Membentuk Generasi Muda yang Terampil dan Disiplin

4 Januari 2025 - 21:05

PPK 3.4 Dirjen Bina Marga BBPJN Sumut, Prioritaskan Akses Jalan Libur Nataru

4 Januari 2025 - 20:30

24 PNS Kemenag Madina Raih Penghargaan Satyalancana Karya Satya

4 Januari 2025 - 19:52

Tahanan Kabur, Ketua PMII Minta Kalapas Panyabungan Dicopot dari Jabatan

4 Januari 2025 - 12:17

Peduli Sesama, IDI Madina Salurkan Bantuan Kepada Korban kebakaran Tambangan Tonga

3 Januari 2025 - 22:30

Pj. Sekda Kota Padangsidimpuan Melepas Jalan Santai Kerukunan dalam Rangka HAB Kemenag Ke-79

3 Januari 2025 - 20:54

Trending di Berita Daerah