Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Satres Narkoba Polres Palas Giat Jum’at Bersih di Kampung Bebas Narkoba


					Satres Narkoba Polres Palas Giat Jum’at Bersih di Kampung Bebas Narkoba Perbesar

Madinapos.com – Padang Lawas.

Polres Padang Lawas melalui Satres Narkoba melakukan Jum’at Bersih di lingkungan posko Kampung Bebas Narkoba (KBN) di Jalan Veteran Lingkungan II, Kelurahan Pasar Sibuhuan Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas (Palas), Jumat 01/09/ 2023 di mulai sekira pukul 08.00 wib.

Jum’at bersih ini melibatkan semua unsur  masyarakat di wilayah Kampung Bebas Narkoba Lingkungan II, Kelurahan Pasar Sibuhuan, Kecamatan Barumun.

Kegiatan Jum’at Bersih ini di sampaikan Kapolres Padang Lawas AKBP Diari Astetika SIK melalui Kasat Res Narkoba AKP. Agus M Burarbutar kepada media ini, Jumat (01/09/2023).

“Kita dari Satres Narkoba Polres Padang lawas bersama Lurah Pasar Sibuhuan Indra Gimaya SKM, kepala Lingkungan II, Syamsuddin Nasution, Ketua Pemuda Naposo Nauli Bulung (PNNB) Lingkungan II, Ahmad Fahmi Siregar dan tokoh Masyarakat, Parlagutan Lubis serta masyarakat melakukan Jum’at Bersih,’ kata Kasat.

Ditambahkan Kasat, kegiatan ini dilakukan semata mata untuk kedekatan Polri dengan masyarakat, sekaligus memberikan arahan kepada masyarakat agar selalu waspada akan bahaya Narkotika dan kejahatan lainnya, yang sewaktu waktu dapat mengganggu Kamtibmas di lingkungan wilayah hukum Polres Palas pada khususnya dan di NKRI ini pada umumnya, sebagai mana di Polisi selalu ada dan berada di tengah masyarakat,’ terangnya.

“Ini merupakan program Polisi Presisi, Polisi harus selalu Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi berkeadilan. Konsep prediktif dalam presisi berfokus pada kemampuan pendekatan pemolisian prediktif dan merupakan salah satu anjutan Kapolri Jenderal (Pol) Listio Sigit Prebowo”, pungkas Kasat Agus M Butarbutar SH.

Penulis : A salam Srg.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 82 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

MusDes Desa Panunggulan, Tetapkan RKPDes TA 2026, Perioritaskan Bangun Jalan Ke Kebun Warga

18 Oktober 2025 - 13:41

Dirjen Bina Adwil Kukuhkan 300 Relawan Pemadam Kebakaran Deli Serdang, Bupati Akan Libatkan Karang Taruna

18 Oktober 2025 - 13:37

Musdes Pengesahan RKPDes TA 2026, Warga Tagilang Julu Usulkan Jembatan dan MCK

18 Oktober 2025 - 09:46

Pengurus PGRI Madina Lantik Pengurus PGRI Cabang Batahan Masa Bakti Tahun 2025 – 2030

17 Oktober 2025 - 19:48

Bupati Madina Sambut Hangat Audensi Perwakilan Parlemen Indonesia 2025, Sumut

17 Oktober 2025 - 18:13

Rangkaian Sambut HUT ke 14 Tahun, DPD Partai Nasdem Madina Gelar Aksi Donor Darah

17 Oktober 2025 - 15:50

Trending di Berita Daerah