Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Memeriahkan HUT-RI di Siabu, Madina Pos Dipercaya Selenggarakan Lomba Catur dan Panco Khusus


					Memeriahkan HUT-RI di Siabu, Madina Pos Dipercaya Selenggarakan Lomba Catur dan Panco Khusus Perbesar

Madinapos.com – Siabu.

Menyemarakkan kegiatan 17 Agustus 2018 Hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia yang ke 73 di Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Sumatera Utara akan menyelenggarakan berbagai kegiatan, diantaranya : Lomba Catur antar desa dan Lomba Panco Khusus kaum ibu. Kedua kegiatan tersebut dipercayakan kepada Tim Madina Pos untuk mengkoordinir penyelenggaraannya.

Edy Sahlan, SH Camat Kecamatan Siabu kepada Madina Pos menyampaikan bahwa dalam rangka menyemarakkan Hari Kemerdekaan 17 Agustus ini ada beberapa event kegiatan lomba yang akan diselenggarakan,” kami mempercayakan dua item kegiatan akan diselenggarakan bekerjasama dengan Tim Madina Pos, kegiatan ini nantinya akan kita selenggarakan di Gedung Balai Desa Kecamatan Siabu”, ungkapnya, di ruang kerjanya, Rabu (11/7).

Dilanjutkannya,”selain itu, perlu kami sampaikan bahwa ada salah satu pertunjukan unik lainnya yang akan di selenggarakan yakni Gondang Etek. Alat musik tradisional ini sudah sangat jarang dipergunakan atau dimainkan, maka kita berharap melalui event ini juga nantinya disaat penyerahan piala berbagai lomba, maka akan diisi pertunjukan Gondang Etek ini, sehingga diperkenalkan kembali dan menjadi salah satu khasanah khas yang berasal dari Mandailing Natal”, ungkap Camat.

Gondang Etek adalah salah satu alat musik asli dari Mandailing Natal, dengan pertunjukan yang rencananya akan di gelar ini akan membuka ruang untuk promosi sekalian menunjukkan ke generasi akan kekayaan budaya Mandailing Natal, “jadi, jangan hanya lisan atau tulisan aja generasi kita mengetahuinya apalagi di jaman serba elektronik ini, alat musik tradisional kita sudah sangat jarang di perdengarkan. Rencananya pagelaran ini membuka ruang untuk promosi sekalian menunjukkan ke generasi akan kekayaan budaya Mandailing Natal tersebut”, kata Camat.

Asri Siregar, SH, Kabiro Madina Pos Kecamatan Siabu mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang di berikan mengkordinir dua item kegiatan,”kita siap bekerjasama dalam melaksanakan dan mensukseskan kegiatan memeriahkan hari kemerdekaan tersebut”, pungkasnya (R-13).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Camat Ranto Baek Menyurati Seluruh Kepala Desa Tindaklanjuti Surat Bupati Madina Terkait PETI

19 April 2025 - 16:13

Dandim 0212/Ts, Dukung Langkah Bupati Madina Hentikan Peti

19 April 2025 - 15:43

Sazkia Irfah Finalis Putri Ramaja Sumut 2025, Bupati Palas Turut Mendoakan

19 April 2025 - 12:14

Walikota Padangsidimpuan Hadiri Gelaran “Mangan Banggar” Bersama Gubernur Sumut

19 April 2025 - 11:27

Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir

18 April 2025 - 20:59

Pastikan Pelaksanaan PENARI Berjalan Lancar, Ketua TP- PKK Kotanopan Monitoring ke Desa Sopo Sorik

18 April 2025 - 15:34

Trending di Berita Daerah