Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Wakil Bupati Madina Saksikan Pagelaran Drumband di Kotanopan


					Wakil Bupati Madina Saksikan Pagelaran Drumband di Kotanopan Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution menyaksikan pagelaran Drumband yang berlangsung di lapangan terminal Kecamatan Kotanopan, Kabupaten Madina, Senin (15/8/2022).

Pagelaran Drumband tersebut digelar dalam rangka menyambut dan menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Kedatangan Atika turut didampingi Asisten III Sahnan Batubara, Plt Kadis Sosial Dedi Armansyah.

Kehadiran mereka disambut Camat Kotanopan Pangeran Hidayat dan Forkopincam Kotanopan, tokoh masyarakat H Khoiruddin Nasution didampingi Istri, yang merupakan orangtua dari Atika Azmi Utammi Nasution.

Penampilan Drumband yang berasal dari SD, SMP, SMA se-Kecamatan Kotanopan satu persatu ditampilkan panitia di hadapan Atika.

Atika tidak bisa menyembunyikan rasa gembiranya. Senyum sumringah di wajahnya diikuti dengan tepukan tangan mengiringi setiap penampilan.

” Saya sangat bangga, identitas dari Kecamatan Kotanopan yang selalu meriah dalam menyambut peringatan hari bersejarah. Ini harus dipertahankan,” kata Atika dalam sambutannya.

Atika menambahkan, para orang tua jangan menganggap bahwa Drumband itu tidak bernilai. Drumband yang ditampilkan merupakan hasil kerja sama tim.

“Jangan ada anggapan tidak bernilai. Sehingga jadinya membatasi kemauan dari anak-anaknya,” tuturnya. (Suaib)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 107 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Madina Apresiasi Bhantam Bhyangkara Adventure Trail 2025

12 Juli 2025 - 15:29

Dua Orang Jaringan Pengedar Sabu Di Sosa Timur Ditangkap Satres Narkoba Polres Palas

11 Juli 2025 - 22:53

Bupati Madina Ikut Meletakkan Batu Pertama SPPG Polres Madina

11 Juli 2025 - 22:22

Bupati Madina Lanjut Bayar Nazar, Kali Ini Anak Yatim di Siabu Terima Tali Asih

11 Juli 2025 - 22:15

Tahun Ajaran Baru, Bupati Madina Imbau para Ayah Antar Anak ke Sekolah

11 Juli 2025 - 22:06

Wabup Madina Salurkan 23 Ton Bibit Padi untuk 162 Kelompok Tani di Kotanopan

11 Juli 2025 - 16:12

Trending di Berita Daerah