Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Gelar Zikir dan Do’a, Bupati Madina Ajak Bermuhasabah, Bermohon Kepada Allah SWT Agar Pademi Covid-19 Berlalu


					Gelar Zikir dan Do’a, Bupati Madina Ajak Bermuhasabah, Bermohon Kepada Allah SWT Agar Pademi Covid-19 Berlalu Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal Prov Sumatera Utara melaksanakan kegiatan zikir dan doa bersama usai pelaksanaan sholat Jumat (8/1) di Mesjid Agung Nur Ala Nur Panyabungan. Pada kesempatan tersebut Bupati Madina Drs. Dahlan Hasan Nasution mengajak segenap warga bermuhasabah diri, seraya berdoa kepada Allah Swt agar Pandemi Covid-19 ini segera berlalu, diangkat Allah dari bumi ini dan kehidupan kembali normal.

Bupati Madina, Drs. H. Dahlan Hasan Nasution mengatakan usai bahwa dampak Pandemi Covid-19 sudah dirasakan semua pihak bukan hanya di Indonesia melainkan di seluruh Dunia,” jadi kita harus benar-benar kaji diri dan bermuhasabah, musibah ini untuk mengingatkan manusia kembali kepada jalan Allah SWT, kembali ke jalan agama sehingga musibah pandemi covid-19 ini berubah menjadi karunia”, ungkapnya.

“Allah Swt akan sayang sama kita apabila kita mau berserah diri kepada Allah, untuk itu mari kita berserah diri dan berdoa agar Pandemi ini berlalu, diangkat dari bumi ini”, tutup Bupati.

Acara yang diakhiri doa bersama ini dihadiri Bupati Madina, Drs. H. Dahlan Hasan Nasution, Forkompinda, Sekda, para Asisten, OPD, Ketua MUI, Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Ormas dan ratusan jamaah. (R.AM)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Madina Apresiasi Bhantam Bhyangkara Adventure Trail 2025

12 Juli 2025 - 15:29

Dua Orang Jaringan Pengedar Sabu Di Sosa Timur Ditangkap Satres Narkoba Polres Palas

11 Juli 2025 - 22:53

Bupati Madina Ikut Meletakkan Batu Pertama SPPG Polres Madina

11 Juli 2025 - 22:22

Bupati Madina Lanjut Bayar Nazar, Kali Ini Anak Yatim di Siabu Terima Tali Asih

11 Juli 2025 - 22:15

Tahun Ajaran Baru, Bupati Madina Imbau para Ayah Antar Anak ke Sekolah

11 Juli 2025 - 22:06

Wabup Madina Salurkan 23 Ton Bibit Padi untuk 162 Kelompok Tani di Kotanopan

11 Juli 2025 - 16:12

Trending di Berita Daerah