Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Bangunan Panggung Dilapangan Masjid Agung Madina Untuk Mendukung Pelaksanaan Kegiatan Keagamaan


					Bangunan Panggung Dilapangan Masjid Agung Madina Untuk Mendukung Pelaksanaan Kegiatan Keagamaan Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Sebuah panggung permanen terlihat berdiri di Lapangan Parkir Belakang Masjid Agung Nur Alanur Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Prov Sumatera Utara. Setelah ditelusuri media ini ternyata pembangunan panggung yang bersumber dari swadaya Bupati tersebut untuk mendukung berbagai kegiatan keagamaan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah, Ormas Keislaman atau masyarakat umum di Kabupaten yang bersemboyan Negeri Beradat Taat Beribadat ini.

Bupati Madina Drs. Dahlan Hasan Nasution kepada media ini mengatakan pembangunan panggung ini memang ditujukan untuk mendukung berbagai kegiatan keagamaan yang dilaksanakan disekitar Masjid Agung ini”, pembangunan panggung ini untuk menunjang kegiatan keagamaan yang nantinya dapat dipergunakan pemerintah daerah, ormas keagamaan, pendidikan atau masyarakat umum”, ungkapnya di Panyabungan Jumat (14/2).

Bupati juga menjelaskan dengan selesai nanti bangunan panggung ini diharapkan ada tempat bagi berbagai pihak yang menyelenggarakan kegiatan dan dapat memanfaatkannya dengan baik,”tentunya nanti panggung itu dapat dimanfaatkan untuk mendukung berbagai kegiatan khususnya bernuansa agama, seperti kegiatan remaja Masjid, anak sekolah dan sebagainya”, lanjutnya.

“Nanti disini juga akan dibangun Kantor Sekretariat Remaja Masjid Agung Nur Alanur, agar adik-adik kita punya tempat untuk merencanakan kegiatan atau tempat berkumpul dan itu bantuan anggaran dari Kemenpora”, sambungnya.

Ketika media ini menyinggung pembiayaan pembangunan panggung ini apakah benar dari swadaya Bupati, beliau hanya tersenyum dan menyampaikan terimakasih”, semoga bangunan ini nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat dan terimakasih liputannya”, ungkapnya kepada media ini.(AM)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 670 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Aktivis Lingkungan Desak Kepolisian Proses Kasus Pengeroyokan dilokasi PETI Sihayo V

13 Maret 2025 - 15:17

Jaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan, Bhabinkamtibmas Polsek Barteng Gelar Patroli Blue Light

13 Maret 2025 - 13:08

Polres Palas Kembali Bagikan Takjil Kepada Masyarakat

13 Maret 2025 - 13:03

Empat Orang Pengedar dan Pengguna Sabu Ditangkap Polisi saat Menggrebek Sebuah Rumah di Palas

13 Maret 2025 - 12:57

Kemenag Madina Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kecamatan Se- Pantai Barat

12 Maret 2025 - 21:11

Parsulukan Babul Falah Luncurkan Website Resmi Dihari Jadi Madina ke 26

12 Maret 2025 - 21:01

Trending di Berita Daerah