Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Ketua TP PKK Madina Gelar PMT untuk Balita di Panyabungan Timur


					Ketua TP PKK Madina Gelar PMT untuk Balita di Panyabungan Timur Perbesar

Madinapos.com, Panyabungan Timur – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) turut memeriahkan Pekan Imunisasi Dunia melalui Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi balita di Kecamatan Panyabungan Timur pada Rabu, 16 April 2025.

Ketua TP PKK Ny. Yupri Astuti Saipullah Nasution dalam kesempatan itu mengingatkan masyarakat, utamanya ibu dengan balita, akan pentingnya menjaga kebersihan. “Terutama kebersihan makanan dan kebersihan rumah,” kata dia.

Sambut Imunisasi Dunia, Ketua TP.PKK Tekankan Pentingnya Jaga Kebersihan

Abai terhadap kebersihan, kata Yupri Astuti, akan membuka penularan penyakit. J”ika tidak bersih maka anak akan mengalami sakit,” sebut dia.

Di samping itu, dia juga mengingatkan orang tua untuk memberikan pendidikan akhlak yang baik kepada anak sejak usia dini. Salah satu caranya, sebut dia, adalah dengan membiasakan penggunaan kata-kata yang baik, termasuk ketika menegur.

Camat Panyabungan Timur Arsalan Siregar melaporkan bahwa kegiatan ini direncanakan berlangsung di kantor lurah, tetapi mengingat banyaknya peserta sehingga dipindahkan ke kantor camat.

“Ada 14 desa di Kecamatan Panyabungan Timur, semuanya ada posyandunya dan ini berjalan dengan baik. Kami dari kantor camat sering melakukan pengecekan di lapangan,” sebutnya.

Arsalan berharap, perayaan pekan imunisasi ini diselenggarakan secara rutin untuk menjamin tercapainya kesehatan anak di kecamatan tersebut. (Redaksi).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 59 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir

18 April 2025 - 20:59

Pastikan Pelaksanaan PENARI Berjalan Lancar, Ketua TP- PKK Kotanopan Monitoring ke Desa Sopo Sorik

18 April 2025 - 15:34

Format Surat Bupati Madina Berpedoman Pada Permendagri No.1 Tahun 2023

18 April 2025 - 14:33

Bupati Palas Hadiri Perpisahan Dan Pelepasan Taruna-Taruni SMA Plus Taruna Bangsa Ke- VI Tahun 2024-2025

18 April 2025 - 10:03

Bupati Dan Wakil Bupati Palas Hadiri Penyaluran Atensi Yatim Piatu Tahap I Tahun 2025

18 April 2025 - 09:57

MAN 2 Madina Gelar Pelepasan 224 Siswa TP 2024/2025

17 April 2025 - 21:45

Trending di Berita Daerah