Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Camat Muslih Ajak Masyarakat Kotanopan Sukseskan Progam Prioritas Pemerintah


					Camat Muslih Ajak Masyarakat Kotanopan Sukseskan Progam Prioritas Pemerintah Perbesar

Madinapos.com, Kotanopan – Camat Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Muslih Lubis Sos mengajak seluruh elemen masyarakat Kotanopan mensukseskan program Prioritas pemerintah di Kota Pendidikan tersebut.

Hal itu ia sampaikan dalam sambutannya diacara Halal Bihalal dengan jajaran Forkopimcam, Korwil, Kepala Sekolah, Kepala desa, tokoh adat, tokoh agama dan juga tokoh masyarakat yang bertempat diaula Kantor Kecamatan tersebut, Kamis (10/4).

” Saya masih baru di Kota Pendidikan ini, jadi mari kita sama-sama sukseskan program pemerintah, seperti program ketahanan pangan, makan gratis bergizi, penanganan sampah hingga pembebasan lahan untuk pembangunan jembatan Hutarimbaru,” kata Muslih.

Karena menurut Muslih dukungan dan peran serta para tokoh sangat dibutuhkan untuk mensukseskan semua program pemerintah maupun Kabupaten yang ada di Kecamatan ini.

Jadi acara Halal bihalal ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antara Forkopimcam dan seluruh elemen masyarakat yang ada di wilayah Kotanopan ini.

” Al adabu fauqol ilmu, adab itu di atas ilmu. Jadi, secara adab artinya hari ini saya sebagai camat sungkem lah artinya ini kepada para tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat dalam membenahi kecamatan ini,” tandas Muslih. (SRN).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 51 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Palas Hadiri Perpisahan Dan Pelepasan Taruna-Taruni SMA Plus Taruna Bangsa Ke- VI Tahun 2024-2025

18 April 2025 - 10:03

Bupati Dan Wakil Bupati Palas Hadiri Penyaluran Atensi Yatim Piatu Tahap I Tahun 2025

18 April 2025 - 09:57

MAN 2 Madina Gelar Pelepasan 224 Siswa TP 2024/2025

17 April 2025 - 21:45

Gercep, Camat Linggabayu Tindaklanjuti Surat Bupati Terkait Penghentian PETI di Madina

17 April 2025 - 17:55

Masyarakat Natal Sambut Baik Surat Bupati Madina Terkait Pemberhentian PETI

17 April 2025 - 17:40

Tegas, Bupati Madina Minta Tambang Emas Ilegal di 12 Kecamatan Dihentikan

17 April 2025 - 16:11

Trending di Berita Daerah