Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Kelompok Tani Saroha Cetak Sawah Baru di Bekas Lokasi Tambang Kotanopan


					Kelompok Tani Saroha Cetak Sawah Baru di Bekas Lokasi Tambang Kotanopan Perbesar

Madinapos.com, Kotanopan – Kelompok Tani Saroha Kecamatan Kotanopan gelar Program cetak sawah baru dilokasi lahan bekas tambang diwilayah Saba arambir Kelurahan Pasar Kotanopan, Minggu (17/3).

Maraginda Hakim ketua kelompok tani Saroha mengatakan kegiatan ini bertujuan memungkinkan kembali lahan bekas tambang untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional.

Kegiatan ini juga didampingi oleh teknis BPP Hutarimbaru Kotanopan.

” Kegiatan cetak sawah baru di lokasi ini untuk memperbaiki kembali lahan yang sudah rusak akibat aktivitas tambang beberapa waktu lalu menjadi lahan pertanian yang produktif,” katanya.

Ia juga mengatakan, kegiatan dilokasi bekas tambang ini merupakan lokasi yang ketiga yang telah digarap oleh kelompok Tani Saroha untuk dijadikan lahan produktif.

” Sebelumnya dilahan pertama dan kedua kita menanami jagung secara swadaya, yang ketiga ini kita targetkan rampung sebelum lebaran idul Fitri tahun ini,” ujarnya.

Kemudian ia berharap, semoga kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok Tani Saroha ini menjadi motivasi bagi semuanya, untuk bisa memanfaatkan lahan sekecil apapun demi mendukung program ketahanan pangan nasional Presiden Republik Indonesia.

” Banyak lahan yang bisa kita gunakan sebagai sarana peningkatan ketahanan pangan nasional, apalagi lahan bekas tambang ini, kita garap dan perbaiki kembali sehingga tetap bisa dimanfaatkan bersama,” pungkasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

TP PKK Kota Padangsidimpuan Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir dan Longsor

18 Maret 2025 - 05:50

Hari Pertama Safari Ramadhan, Bupati Palas Kunjungi Desa Appolu

17 Maret 2025 - 23:33

Bupati Palas Serahkan SK Plt Kepala Dinas PMD Dan Serah Terima Jabatan Dan Tiga Plt Kadis

17 Maret 2025 - 23:30

Bupati Palas Serahkan 19 SK Jabatan Plt Dilingkungan Pemkab Palas

17 Maret 2025 - 21:16

Beredar Akun FB Mengatasnamakan Wabup Madina, Kadis Kominfo Minta Masyarakat Waspada

17 Maret 2025 - 20:59

Aktivis Lingkungan Desak Kepolisian Tangkap Semua Pelaku Pengeroyokan Sihayo V

17 Maret 2025 - 20:45

Trending di Berita Daerah