Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Tebar Kebaikan, Polsek Natal Berbagi Takjil di Ramadhan Ini


					Tebar Kebaikan, Polsek Natal Berbagi Takjil di Ramadhan Ini Perbesar

Madinapos.com, Natal – Kepolisian Sektor (Polsek) Natal melaksanakan kegiatan bagi-bagi Takjil di depan Markas Polsek (Mapolsek) Natal pada Minggu (16/3/2025).

Kapolsek Natal, AKP. Maraden Pakpahan, S.H mengatakan kegiatan bagi-bagi takjil merupakan salah satu bentuk meraih berkah di bulan suci Ramadan.

“Sebagaimana kita ketahui, di bulan suci umat Islam ini dianjurkan untuk menebar kebaikan-kebaikan,” ucap Pakpahan.

Masih kata Kapolsek Natal, takjil yang dibagikan merupakan dagangan pedagang takjil yang di sekitar Mapolsek Natal.

“Takjilnya kita beli tadi dari pedagang disekitar mapolsek, hal ini tentu untuk membantu para pedagang takjil juga,” terangnya.

“Kegiatan ini juga tidak terlepas dari arahan bapak Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP. Arie Sofandi Paloh, S.H, S.IK terhadap jajaran polsek-polsek di wilayah Mandailing Natal,” sambung AKP. Maraden Pakpahan, S.H.

Lebih lanjut, kata Pakpahan yang didampingi Kanit Intelkam Polsek Natal, AIPTU Mahmuddin, S.H menyampaikan harapannya, semoga takjil yang dibagikan bisa bermanfaat.

“Semoga takjil yang dibagi bisa menjadi bukaan bagi orang-orang yang sedang puasa,” pungkasnya.

Dari pantauan di lokasi, terlihat Kapolsek Natal dan personil Polsek yang disertai beberapa ibu Bhayangkari turut langsung membagikan takjil tersebut.
(R-Adnan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 61 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Hari Pertama Safari Ramadhan, Bupati Palas Kunjungi Desa Appolu

17 Maret 2025 - 23:33

Bupati Palas Serahkan SK Plt Kepala Dinas PMD Dan Serah Terima Jabatan Dan Tiga Plt Kadis

17 Maret 2025 - 23:30

Bupati Palas Serahkan 19 SK Jabatan Plt Dilingkungan Pemkab Palas

17 Maret 2025 - 21:16

Beredar Akun FB Mengatasnamakan Wabup Madina, Kadis Kominfo Minta Masyarakat Waspada

17 Maret 2025 - 20:59

Aktivis Lingkungan Desak Kepolisian Tangkap Semua Pelaku Pengeroyokan Sihayo V

17 Maret 2025 - 20:45

Bupati Madina Serahkan Tali Asih kepada Anak Yatim dan Piatu di Kampung Padang

17 Maret 2025 - 19:02

Trending di Berita Daerah