Madinapos.com, Padangsidimpuan –
Ketua Dewan Pengurus (DP) Korpri Kota Padangsidimpuan yang juga Pj. Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan, M. Ary Junaidi Dwi P. Lubis, SE, MM, menyalurkan tali asih bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah memasuki masa purna tugas serta keluarga PNS yang meninggal dunia pada periode Desember 2024 dan Januari 2025. Penyerahan tali asih ini berlangsung di Pendopo Kantor Wali Kota Padangsidimpuan, Jumat (14/02/25).
Sebanyak 30 PNS yang telah memasuki masa purna tugas dan 5 keluarga PNS yang meninggal dunia menerima tali asih dari DP Korpri Kota Padangsidimpuan sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian mereka kepada pemerintah daerah.
Dalam sambutannya, Pj. Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan, M. Ary Junaidi Dwi P. Lubis, mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan kepada pemerintah kota.
“Saya mewakili pengurus DP Korpri mengucapkan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada bapak dan ibu semua yang telah mengabdikan jiwa dan raga dengan setulus hati untuk Pemerintah Kota Padangsidimpuan,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan harapan agar anggota Korpri yang masih aktif terus mendoakan para purna tugas agar diberikan kesehatan dan tetap memiliki kegiatan yang bermanfaat. Selain itu, ia juga mendoakan anggota Korpri yang telah meninggal dunia agar amal ibadahnya diterima.
“Saya berharap anggota Korpri yang aktif selalu mendoakan anggota Korpri yang telah purna tugas agar senantiasa diberikan kesehatan dan memiliki kegiatan yang positif. Sementara itu, bagi anggota Korpri yang telah meninggal dunia, semoga amal ibadahnya diterima. Bagi kita semua ASN yang masih bekerja, semoga selalu diberikan kesehatan, kelancaran dalam bekerja, dan dapat membawa manfaat bagi masyarakat Kota Padangsidimpuan,” tutupnya. (*/Andi/Yen)