Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Ini Pesan Plt Bupati Tapsel Kepada Peserta Grand Final” Duta Boru Namora” Tahun 2024


					Ini Pesan Plt Bupati Tapsel Kepada Peserta Grand Final” Duta Boru Namora” Tahun 2024 Perbesar

Madinapos.com, Tapsel – Plt Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Rasyid Assaf Dongoran dan Ketua TP. PKK Kabupaten Ny. Sri Rezeki Rasyid Assaf Dongoran hadiri acara grand final Pemilihan duta “Boru Namora” Tapsel 2024 di Gedung Serbaguna Sarasi, Sipirok, Jumat (23/11) malam.

Dalam acara ini, Plt Bupati Rasyid dalam sambutan berpesan agar peserta mempertunjukkan kemampuannya masing-masing, sehingga mendapatkan penilaian yang tinggi dari dewan juri penilai.

” Siapapun terpilih menjadi duta Boru Namora Tapsel 2024 kami sangat bangga, dan kami berharap jangan kecewakan, justru berilah kebanggaan kepada Tapanuli Selatan,” sebut Rasyid.

Lanjut Rasyid, ajang pemilihan Boru Namora tidak hanya lomba kecantikan fisik, namun ajang ini juga menampilkan kecerdasan, kemampuan komunikasi, dan karakter yang kuat dari para peserta yang diharapkan menjadi inspirasi bagi sesama dan aktif dalam memajukan Tapanuli Selatan di berbagai bidang.

” Boru Namora yang terpilih nantinya diharapkan dapat menjalankan tugas dengan amanah dan bekerja sama dengan pemerintah untuk mengatasi berbagai masalah sosial, terutama di bidang kepemudaan yang merupakan diantara salah satu misi pasangan Presiden Prabowo-Gibran yakni, Asta Cita. Kerja sama ini diharapkan dapat membawa Tapanuli Selatan menuju kemajuan dan mendukung visi Indonesia Emas 2045 nantinya,” tutup Rasyid.

Sementara, Ketua Karang Taruna Tapsel Ahmad Bangun Ritonga mengatakan, kegiatan ini bertujuan menumbuhkan rasa cinta terhadap daerah, khususnya di kalangan generasi muda, dan organisasi yang dibentuk melalui Peraturan Menteri Sosial itu terus berkomitmen untuk memberi dampak positif bagi masyarakat.

” Selain itu, peran perempuan dalam pembangunan daerah juga ditekankan. Kekuatan perempuan dianggap sangat penting untuk membawa perubahan positif dalam masyarakat. Dan diharapkan, perempuan dapat terus berkarya, berkembang, dan memberi kontribusi dalam pembangunan Tapanuli Selatan,” terang Bangun.

Adapun pemilihan Boru Namora tahun 2024 berhasil disabet oleh Salsabila Fitri Hasibuan dengan skor 265 mewakili Kecamatan Angkola Muara Tais, kemudian runner-up diraih oleh Nun Azidah dengan skor 260 mewakili Kecamatan Angkola Barat dan disusul oleh Nurhotifah Siregar dengan skor 257 mewakili Kecamatan Sipirok.

Di akhir acara, dilakukan penyerahan tropi dan penghargaan oleh Plt. Ketua TP. PKK Tapsel didampingi Ketua Dharma Wanita Tapsel, serta Ibu Persit (Ny. Dandim 0212 T.S) kepada “Boru Namora” terpilih tahun 2024, dilanjutkan foto bersama Forkopimda dan para tamu terhormat. (Sayuti).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Paslon SAHATA Konpers Kemenangan Berdasarkan Hitung Cepat

27 November 2024 - 23:57

Cabup Saipullah Nasution mencoblos di TPS 001 Gunung Baringin

27 November 2024 - 14:41

Bupati Madina dan Ketua TP.PKK Mencoblos di TPS 002 Panyabungan II

27 November 2024 - 14:31

KPU Madina Tindak Lanjuti LHKPN Saipullah, Hasilnya, Rekomendasi Bawaslu Cacat Hukum

26 November 2024 - 19:07

Bupati Tapsel Tinjau Pengaspalan Jalan di Angkola Selatan, Warga Sambut Antusias

26 November 2024 - 08:41

Pemko Padangsidimpuan Gelar Apel Kesiapan Penyelenggara Pilkada 2024

25 November 2024 - 21:52

Trending di Berita Daerah