Madinapos.com – Batahan
Forkompimcam Batahan dan Sinunukan menyambut Kunjungan Kerja Kapolres Mandailing Natal beserta ibu Ketua Bhayangkari di Mapolsek Batahan, Sabtu (12/10)
Kapolsek Batahan Ahmad El Husein Nasution dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Kapolres AKBP Ary Soepandi Paloh, SH. S.Ik beserta staf dan jajaran atas kunjungan kerjanya ke Mapolsek Batahan
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Forkopimcam dan Kepala Desa dan seluruh undang yang hadir dalam acara penyambutan ini.
Tokoh Masyarakat Batahan Drs Talkisman Tanjung dalam sambutannya berharap kunjungan kerja ini dapat mempererat hubungan masyarakat dengan polri, kami siap mendukung dan bekerjasama terutama dalam pemberantas penyakit masyarakat
Sementara Kapolres AKBP Ary Soepandi Paloh SH, SIk dalam sambutannya menyampaikan terima kasih banyak kepada Forkopimcam dan Sinunukan suatu kebanggan bagi kami dapat bertemu dan disambut dengan baik disini.
Kapolres juga mengatakan kedatangannya juga membawa beberapa Kasat diantaranya Serse, Sat Narkoba, Sat Intel yang diwakili KBO,” Kabag SDM, kasat Propam kasat tahti , kasat Reskrim, dan ketua Bhayangkari cabang kabupaten Mandailing Natal yang juga istri Saya jelas Kapolres.
Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Batahan beserta jajarannya selalu berbagi informasi dan telah mengungkap beberapa kasus Narkoba.
Di akhir acara Kapolres beserta staf dan jajaran membagikan bingkisan dari Kapolda dan Kapolres kepada anak yatim, semoga bantuan ini dapat bermanfaat harap Kapolres dan selanjutnya menuju Kapolsek Natal.
Hadir dalam acara sambutan Kapolres Mandailing Natal diantaranya Camat Batahan Sukiman SE, Camat Sinunukan Daiman Nasution, Danramil 20 Batahan Kapten infanteri S Marpaung, Kepala Desa se Kecamatan Batahan dan Sinunukan serta tokoh Masyarakat nya.
( Topen )