Madinapos.com – Batang Natal
Pemerintah Desa Hatupangan Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal salurkan BLT – DD Tahap Terakhir Tahun 2024 kepada 72 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM) di Gedung Madrasah Desa Hatupangan, Selasa (8 /10)
Kepala Desa Nasaruddin Nasution .dalam sambutannya berharap kepada seluruh masyarakat penerima BLT tahap akhir tahun 2024 agar dapat memanfaatkan dana tersebut untuk kebutuhan keluarga baik untuk keperluan belanja keluarga maupun untuk biaya pendidikan bagi anak anak yang bersekolah .
“Mengingat jumlah dana yang diterima cukup lumayan sebanyak 6 bulan dengan jumlah Rp 1.800 000 / keluarga, mudah mudahan ini dapat membantu beban keluarga”, ungkapnya.
Kades juga menguraikan dana tersebut seharusnya dapat dimanfaatkan,” mengingat saat ini harga getah di desa kita sebagai desa perkebunan dan harga yang kurang memadai dan tidak pernah naik dari tahun ke tahun, untuk itu kami dari Pemerintah Desa Hatupangan berharap kepada seluruh penerima BLT ini agar dapat memanfaatkannya semaksimal mungkin”, sebutnya
Sementara salah satu warga penerima BLT Abdul Muis mewakili seluruh warga penerima menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemdes dan BPD atas penyaluran dana ini,” mudah mudahan ini dapat membantu beban keluarga kami dan berharap kepada pemerintah agar dapat menaikkan harga getah di desa kami kedepannya”, sebut Abdul Muis.
Sementara salah satu BPD Jannar Nasution menyampaikan terima kasih kepada pemdes atas kinerjanya selama dalam mengupayakan pencairan BLT dan pengajuan pembangunan ke desa ini,” mudah mudahan ini berkelanjutan dan kami selaku BPD siap selalu bekerjasama dalam menjalankan roda pemerintahan di desa kita”, sebutnya. (Tn)