Madinapos.com – Panyabungan.
H. Saipullah Nasution, SH. MM datang membawa membawa Visi Mewujudkan Kabupeten Mandailing Natal (Madina) Lebih Sejahtera Berkemajuan dan Bermartabat didukung oleh pemerintahan yang Profesional untuk maju menjadi Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) Madina pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024.
Slogan tersebut ia gaungkan saat penyampain Visi Misi di Kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Madina Kelurahan Pidoli Lombang Kecamatan Panyabungan, Minggu (2/6/23) malam.
” Itu merupakan visi misi saya maju mengabdi di Bumi Gordang Sambilan jika diberikan amanah oleh Rakyat,” kata Saipullah yang merupakan Ketua Umum Ikanas.
Kemudian ia juga memaparkan visi misi tersebut mengandung arti yang sangat dalam bila ingin memajukan kabupaten paling ujung di Provinsi Sumatera Utara.
” Sejahtera berarti meningkatkan ekonomi masyarakat sehingga menurunnya angka kemiskinan, serta meningkatkan keterjangkauan pelayanan dalam memenuhi kebutuhan dasar,”
” Berkemajuan mengandung makna membangun daerah yang dilandasi keinginan bersama untuk mewujudkan masa depan ekonomi, sosial, dan lingkungan lebih baik, dengan dukungan SDM yang unggul, propesional, berperadaban tinggi, berdaya saing, berakhlak mulia serta berwawasan ke depan.
” Juga bermartabat, mengandung makna kondisi kehidupan masyarakat berbangsa dan bernegara yang bertumpu pada nilai-nilai budi pekerti dan budaya yang lubur, mengedepankan etika, moral, maupun norma agama dalam masyarakat,”
” Diakhir Propesional mengandung arti menyelenggarakan pemerintahan yang baik (Partisipatif, akuntabel, transparan, dan efesien) dan bersih (bebas korupsi, kolusi dan nepotisme),” pungkasnya. (Sn)