Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Rapat Forkopimda Madina Terkait PETI Kotanopan, Dandim : Jangan Pilih Kasih, Sikat Semua


					Rapat Forkopimda Madina Terkait PETI Kotanopan, Dandim : Jangan Pilih Kasih, Sikat Semua Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan

Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) gelar Rapat terkait Penanganan Pertambangan Emas Ilegal (PETI) pake alat berat jenis Excavator di Kecamatan Kotanopan, Kamis (4/4/24) siang.

Rapat tersebut dipimpin oleh Wakil Bupati Atika Azmi Utami dan dihadiri oleh Dandim 0212 TS Letkol Inf Amrizal Nasution, Kapolres AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK, Sekda dan beberapa Pimpinan OPD, Forkopimcam Kotanopan, Kades dan masyarakat sekitar lokasi PETI.

Pada kesempatan tersebut, Damdim 0212 Tapsel Letkol Inf Amrizal Nasution minta Penertipan Pertambangan Emas Ilegal (PETI) di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) jangan pilih kasih.

” Kita dari TNI siap mendukung penuh langkah penertiban yang dilaksanakan Pihak kepolisian ini, Ayo kita sama – sama, jangan tebang pilih, sikat semua, jangan di Kotanopan saja,” Tegasnya.

” Karena lokasi PETI di Kabupaten ini banyak, seperti ada di Hutabargot, Nagajuang, Batang Natal, Natal dan Juga Muara Batang Gadis, itu juga harus ditindak kalau memang ingin menertibkan,” tambahnya.

Ia juga mengatakan, Permasalahan PETI bukan merupakan masalah baru di Bumi Gordang Sambilan ini, dimana sudah ada sejak dulu, jadi Kodim berharap akan ada solusi yang terbaik dalam rapat ini bagi semuanya.

” Saya harap pertemuan kita di sore ini tentang penanganan PETI jangn setengah – setengah, harus ada solusi terbaik nantinya kita ambil, saya tidak ingin kampung halaman saya hancur akibat Aktivitas pertambangan ini, ayo kita bersama – sama,” ajaknya.

Sementara, Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utami menegaskan tidak pernah membeckup dan menerima apapun dari aktivitas perusakan lingkungan tersebut.

” Saya tidak menerima apapun dari PETI ini, saya lahir besar disana dan tidak mengingikan kehancuran kampung halaman, memang tidak semudah itu menghentikannya, dalam rapat ini saya harap ada solusi terbaik,” tutupnya.

Kemudian Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK menerangkan PETI di Kotanopan telah menjadi sorotan, dan akan kita selesaikan dengan Persuasif.

” Polres Madina telah beberapa kali turun ke lokasi pertambangan emas tersebut dan nerhasil mengamankan dua unit Ekskavator di lokasi pertambangan,” katanya.

” Kami harap semua pihak harus berkontribusi ke arah yang lebih baik, saya akan ambil langkah penyelesaiannya secara persuasif, bukan represif,” pungkasnya. (Suaib/hamzah)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 6,791 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Wildan SH Anggota DPRD Madina Jemput Aspirasi Warga Desa Gunung Godang Ranto Baek

13 Desember 2024 - 14:47

Sahnan Pasaribu Ajak TP PKK Madina Menjaga Kebersamaan dan Gotong Royong

12 Desember 2024 - 15:40

Camat Bukit Malintang Lepas Manasik Haji TK Satu Atap SDN 048 Malintang Menuju Masjid Nur Alan Nur

12 Desember 2024 - 13:18

Selama 2024, RSUD Panyabungan Telah Merawat 72 Bayi BBLR 2,5 Kilogram Kebawah

11 Desember 2024 - 20:39

Pengurus KUD Pasar Baru Batahan Salurkan SHP Bulan November 2024 @ Rp. 500 Ribu / Anggota

11 Desember 2024 - 15:46

M. Rifaldi Nasution, SH, MH Laksanakan Reses I DPRD Madina Di Desa Huta Bangun TA 2024

11 Desember 2024 - 15:41

Trending di Berita Daerah