Madinapos.com – Panyabungan.
Masuki hari ke 2 MPC Pemuda Pansila Kabupaten Mandailing Natal dalam kegiatan berbagi takjil ramadhan 1445 H, diharapkan semakin membangun menguatkan salidaritas kader kepada masyarakat luas.
Zainal Simbolon atau Garuda (nama kecil) mengatakan kegiatan ramadhan yang penuh semangat dengan berbagi takjil akan menyasar banyak tempat dan banyak penerima,” kegiatan ini dilaksanakan selama 7 hari penuh, yang akan ditutup dengan santunan anak 100 orang anak yatim”, ungkapnya, Selasa (19/3) siang.
“Sebelumnya kita juga akan memberi bantuan kepada ODGJ yang ada dipengobatan Desa Bulusoma, itu adalah sisi kemanusiaan kita kepada mereka”, tambahnya.
“Namun besok, masih berbagi takjil di depan Posko MPC Pemuda Pancasila Mandailing Natal”, tutupnya. (Adanan Saleh)