Madinapos.com – Palas.
Momen Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Tingkat Kabupaten Padang Lawas (Palas) Ke- XV yang berlangsung sejak,Kamis 01 hingga 04 Pebruari 2024, ditutup secara langsung.oleh Plt. Bupati Padang Lawas yang di hadiri Wakil Ketua DPRD, Sahrun Hasibuan di Desa Hapung, Kecamatan Ulu Sosa, Minggu (04/02/2024) malam.
Usai penutupan yang di lakukan Plt Bupati drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu Cht.MM.Msi.MH saat di jumpai awak media Sahrun Hasibuan wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Padang Lawas (Palas) mengatakan, bayak hikmah yang harus kita petik dari acara ini.
Dengan berakhirnya acara MTQ, Sahrun Hasibuan mengatakan, MTQ ini saya harapkan tidak hanya ajang melatih dan bertanding membaca, tetapi juga berkompetisi dalam memahami substansi dari ayat-ayat suci al-Qur’an dengan benar dan tepat.
“Makna Alquran bukan sekadar dipertandingkan, melainkan dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.
Setelah suksesnya MTQ Nasional tingkat Kabupaten Padang Lawas ke XV, mari kita semakin memantapkan peran nilai-nilai agama di tengah kehidupan masyarakat, mengembangkan pendidikan Al Quran di lingkungan masyarakat muslim, serta meningkatkan pembangunan di bidang agama, sosial kemasyarakatan, ekonomi dan budaya yang berakhlakukarimah,” imbuhnya lagi.
Disamping itu lanjut, Sahrun, kesuksesan penyelenggaraan MTQ ditandai dengan adanya dampak kolektif, melalui implementasi pemahaman agama yang baik dan benar.
,“Suksesnya MTQ ada pada pembentukan mental dan karakter manusia yang mewarnai perilaku manusia di tengah masyarakat Padang Lawas,”kata Sahrun.
Pelaksanaan MTQ juga mempunyai nilai strategis dalam rangka pembangunan SDM unggul karena mengajak umat Islam untuk lebih dekat dengan al-qur’anulkarim,” ungkap Sahrun.
Wakil ketua DPRD juga mengatakan MTQ erat kaitannya dengan seni baca al-qur’an yaitu membaca al-qur’an sesuai dengan lantunan tertentu yang menonjolkan sisi keindahan kalimat dalam ayat al-qur’an. Hal itu merupakan bagian terkuat kemukjizatannya.
“MTQ juga mempunyai nilai strategis dalam mendorong umat Islam untuk lebih memahami kitab suci al-qur’an. Diantara turunkannya al-qur’an untuk dijadikan pedoman umat manusia terutama bagi orang yang bertaqwa dan menjadi pencerah bagi umat manusia untuk keluar dari kegelapan,”ungkapnya.
Saya berharap kepada para pemenang,jendaknya dijadikan pemicu untuk meraih yang tingkatan yang lebih tinggi, jangan jangan bangga, hindari sombong, dan teruslah berlatih, dan kepada yang belum berhasil hendaknyabdi jadikan penggiat untuk belajar, jadikan kegagalan kali ini merupalan keberhasilan yang tertunda,’ pungkasnya.
Penulis : A Salam Srg.