Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Pelantikan Pengurus TP-PKK Desa, Kades Sinunukan II : Mari Bersama Membangun Desa


					Pelantikan Pengurus TP-PKK Desa, Kades Sinunukan II : Mari Bersama Membangun Desa Perbesar

Madinapos.com – Sinunukan.

Dalam rangka membantu Pemdes meningkatkan pembangunan desa, kades Sinunukan II Ripai S.Sos lantik pengurus TP-PKK desa Sinunukan II Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumut. Selasa (30/01).

Pelantikan dilakukan dengan membacakan Surat Keputusan Kepala desa Sinunukan II Nomor : 141/01/SNNK-II/I/2024 tanggal 02 Januari 2024 tentang pengangkatan pengurus TP-PKK desa masa bakti 2024-2029 resmi terbentuk.

Tampak antusias emak-emak begitu besar untuk bergabung dengan PKK, hal ini terlihat jumlah anggota yang baru bergabung begitu signifikan. Dari yang sebelumnya kisaran lima puluhan, sekarang mencapai sembilan puluhan, “ucap salah seorang pengurus”

Usai melantik, Kades Ripai dalam arahannya menyampaikan agar pengurus dan anggota yang baru saja dilantik segera menyusun program-program kerjanya dan diajukan ke pemdes agar programnya dapat berjalan.

Pelantikan yang diselenggarakan di halaman kantor desa ini disaksikan oleh Forkopimcam Sinunukan, Ketua dan anggota TP-PKK Kecamatan, ketua-ketua TP-PKK desa se Kecamatan Sinunukan, perangkat desa, BPD, LPMD, Kades se Kecamatan Sinunukan dan tamu undangan.

Camat Sinunukan Daiman Nasution dalam sambutannya menyampaikan selamat atas pelantikan pengurus TP-PKK desa Sinunukan II, semoga kedepan dapat membantu Pemdes dalam membangun desa, “ucapnya”.

Hal senada disampaikan Ketua TP-PKK Kecamatan Sinunukan Ny. Sunita dalam sambutannya menyampaikan selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus TP-PKK desa Sinunukan II.

Selanjutnya Ny. Sunita berharap kiranya TP-PKK desa yang baru saja dilantik dapat bekerjasama dan sama-sama bekerja dan selalu berkordinasi dengan TP-PKK Kecamatan.

Usai acara dilanjutkan dengan makan bersama semua hadirin. Tampak kebersamaan dan kekeluargaan yang begitu erat. (Herbert Lubis).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 115 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kodim 0212/Ts aterima sosialisasi Operasi Gaktib Waspada Subdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan

7 Februari 2025 - 21:05

Kepala Kejari Madina Kunker ke Cabjari Madina di Natal

6 Februari 2025 - 17:18

Komitmen Kapolres Madina Periksa Pemilik Lahan Tambang Emas Ilegal Belum Terbukti

6 Februari 2025 - 14:49

Pemdes Pasar Singkuang I Buka Lahan Pertanian Untuk Mendukung Program Presiden

6 Februari 2025 - 09:39

Atika Sidak di Beberapa Instansi Layanan Publik di Madina

5 Februari 2025 - 12:13

PT.RMM Bantu Logistik Pencarian Atas Hilangnya Nenek Pencari Lokan di Natal

4 Februari 2025 - 23:10

Trending di Berita Daerah