Madinapos.com – Palas
Ketua Penitia Pengawasan Pemilihan Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Sihapas Barumun Sende Wardana Hasibuan melantik 22 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilu 2024 di aula kantor camat Sihapas Barumun, Kabupaten Padang Lawas, Senin 22/01/2024 pagi.
Usai dilantik 22 orang PTPS, acara langsung dilanjutkan dengan Bimbingan Teknik (Bimtek) kepada PTPS se-kecamatan Sihapas Barumun.
“Atas nama Penwascam saya mengucapkan selamat kepada anggota PTPS yang baru saja dilantik dan selamat menjalankan tugas demi kelancaran Pemilu Tahun 2024,”ucap Sende Wardana.
Ditambahkanya, kepada semua PTPS hendaknya menjaga kesehatan dan pahami aturan-aturan yang berlaku sehingga dalam melaksanakan tugas akan selalu berpedoman pada aturan yang berlaku dan tak menyimpang serta bekerja profesional.
Pantauan awak media dalam pelaksanaan pelantikan tersebut dihadiri fokopimcam Kecamatan Sihapas Barumun dan acara berjalan lancar.
Penulis: A. S. Siregar