Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Bupati Tapsel Hadiri Pengukuhan Desa Padang Bujur Sebagai Desa Toleransi Umat Beragama


					Bupati Tapsel Hadiri Pengukuhan Desa Padang Bujur Sebagai Desa Toleransi Umat Beragama Perbesar

Madinapos.com – Tapsel.

Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu menghadiri peresmian dan pengukuhan desa toleransi umat beragama Tahun 2023 di Desa Padang Bujur, Kecamatan Sipirok, Kamis (21/12/2023)

Ia mengatakan kerukunan beragama dapat terjaga apabila saling menghargai. Apalagi di Sipirok toleransi sudah terpelihara sejak lama. “Masyarakatnya sudah terbukti rukun bahkan 100 tahun lebih, terbukti Masjid Sri Alam Dunia dan Gereja HKBP melambangkan kerukunan yang ada,” ujarnya.

“Saya berharap kehidupan masyarakat Desa Padang Bujur Kecamatan Sipirok menjadi contoh bagi desa lainnya dalam hal cerminan kehidupan toleransi”, lanjutnya.

Selanjutnya, Dolly mengatakan ada beberapa indikator penting dalam strategi moderasi beragama untuk memperkuat harmonisasi diantaranya penguatan peran lembaga agama, organisasi sosial dan keagamaan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta penguatan forum kerukunan umat beragama guna membangun toleransi dan solidaritas sosial.

“Toleransi dapat diwujudkan dalam bentuk saling menghormati adanya perbedaan dan memberi ruang orang lain untuk berkeyakinan, dan menyampaikan pendapat serta menghargai kesetaraan dan bersedia untuk bekerjasama,” tutupnya.

Sebelumnya, Kaban Kesbangpol Hamdy S Pulungan dalam laporannya menjelaskan,  kehidupan masyarakat di Desa Padang Bujur yang penuh keharmonisan, kebersamaan, dan saling menghargai menjadi contoh desa-desa lain di Kabupaten Tapanuli Selatan.

“Cerminan kehidupan rukun dan saling bekerjasama antar warga dengan latar belakang kesukuan dan keyakinan yang beragam, sehingga menjadi landasan penetapan Desa Padang Bujur sebagai desa toleransi di Kabupaten Tapsel,” ujarnya.

Turut hadir, Forkopimda Tapsel, mewakili Kajari, Kasi Intel Gunawan Martin, Ketua FKUB Tapsel, Camat Sipirok, dan Kepala Desa Padang Bujur. (R-Sayuti)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 152 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Palas Irup Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke- 97 Di Halaman Kantor Bupati

28 Oktober 2025 - 18:11

Peringatan Sumpah Pemuda ke-97, Bupati Asri Ludin Ajak Generasi Muda Terus Bergerak dan Bersatu

28 Oktober 2025 - 16:02

Bersama BNNK Madina dan Camat Siabu Sosialisasi Wujutkan Lingkungan Bersih Narkoba

28 Oktober 2025 - 15:56

Bupati Madina Sambut Baik Turunnya HET Pupuk Bersubsidi Oleh Pemerintah RI

28 Oktober 2025 - 15:48

Peringati Hari Sumpah pemuda 28 Oktober Camat Siabu Jadi Inspektur Upacara

28 Oktober 2025 - 11:57

Sumpah Pemuda ke 97, Bupati Madina Mengajak Pemuda Percaya Diri dan Pantang Menyerah

28 Oktober 2025 - 11:21

Trending di Berita Daerah