Madinapos.com – Panyabungan Timur
Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) mengatakan besok Selasa (24/10) akan membersihkan material longsoran yang terjadi di Ruas jalan Panyabungan – Pagur tepatnya dititik Tanjung Julu – Simpang Pagur.
Ia juga mengatakan tingginya curah hujan belakangan ini, mengakibatkan material lumpur serta tiang listrik PLN mengalami longsor menyebabkan sebagian badan jalan tertutup, tapi masih bisa dilewati lalu lintas tetap jalan.
” Melalui informasi yang saya terima terkait longsoran tersebut, Pihak kita telah koordinasi dengan PLN bagaimana cara penanganannya, dimana ada tiang listrik yang hampir jatuh menimpa badan jalan,”
” Besok akan turun Loder PUPR untuk penanganan sementara, baru dilanjutkan dengan Alat Berat Excavator untuk pekerjaan bahu jalan, sekaligus truck mixer dimana ruas tersebut masih dalam perawatan atau belum PHO,” sebutnya, Senin (23/10).
Sementara, Azwardi Lubis Kepala Desa Tanjung Julu terpilih Pilkades 2023 Kabupaten Madina mengatakan longsoran tersebut terjadi dalam beberapa hari belakangan ini akibat tingginya curah hujan.
” Beberapa hari lalau hanya sedikit longsoran, tapi hari ini bertambah akibat curah hujan yang tinggi tadi malam, sehingga menutupi sebagaian badan jalan, tapi masih bisa koq dilewati Kenderaan roda dua dan empat,” pungkas Azwar. (Suaib)